IPM Mateng Gelar FGD, Ini Pesan Wabup Mateng

- Jurnalis

Minggu, 19 Januari 2020 - 11:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MAMUJU – Ikatan Pelajar Mahasiswa Mamuju Tengah (IPM-Mateng) menggelar Focus Group Discussion (FGD), di Hotel Anugrah, Sabtu (18/01/2020).

Kegiatan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun IPM Mateng yang ke-4 ini, dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Mateng H. Muhammad Amin Jasa, Kepala Dinas Pendidikan Mateng Abd. Latif Settaring, budayawan Mateng Herli Said, tokoh pemuda Mateng yang juga pelindung dan penasehat Mateng, Ashari Rauf, Ketua HMI Cabang Manakarra yang juga mantan Ketua IPM Mateng, Sopliadi.

Ketua IPM Mateng, Mansyafit dalam kesempatannya mengatakan, di momentum HUT ke- 4 IPM Mateng menjadi refleksi untuk mengenang perjuangan pemuda dan mahasiswa Mateng yang menggagas sehingga organisasi ini lahir.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Saat itu, kata Mansyah, beberapa inisiator IPM Mateng yang mendirikan organisasi ini, sehingga menjadi wadah dan menghimpun generasi pelajar dan mahasiswa dari Mamuju Tengah.

Khusus untuk kegiatan FGD ini, lanjut Mansyah, dilaksanakan dalam rangka peningkatan kapasitas dan kemampuan generasi Mateng yang sedang menempuh pendidikan di Mamuju.

“Tentu materi yang disajikan nantinya ini akan semakin mendorong peningkatan pengetahuan anak-anak IPM Mateng. Saya berharap, semoga wadah yang menghimpun kita ini tetap solid, menjaga persatuan dan kebersamaan,” harapnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Mateng Muhammad Amin Jasa menyampaikan apresiasi kepada IPM Mateng sebagai wadah tempat berhimpunnya pemuda pelajar dari Mateng.

“Untuk itu kami atas nama pemerintah daerah menyampaikan apresiasi dan rasa bangga, dimana anak-anakku sekalian telah berhasil menghimpun generasi muda dari Mateng. Dan kini telah memasuki usia 4 Tahun, sangat luar biasa pengembangan kader-kadernya,” ucap Amin Jasa.

Menurutnya, generasi muda merupakan aset daerah untuk menyiapkan pemimpin masa depan khususnya di Mamuju Tengah. Apalagi, dalam proses perjuangan pembentukan Mateng tidak terlepas dari dorongan dan peran pemuda serta mahasiswa saat itu.

“Karena kehadiran sebuah DOB Mateng, tidak terlepas dari generasi muda dari Mateng sehingga terbentuklah Daerah Mateng. Maka semangat para pemudanya dulu harus diwarisi oleh IPM Mateng ini,” tegasnya.

Dia berpesan agar generasi IPM Mateng tetap belajar sebaik mungkin, jangan pernah menyerah dalam kondisi apapun saat sedang menuntut ilmu. Termasuk, tidak patah semangat menghadapi tantangan apapun di depan.

“Jangan pernah menyerah dan patah semangat. Dulu, bahkan saya dalam kondisi yang sangat memprihatinkan. Saat itu di Hipermaju, kami bahkan makan seadanya. Kadangkala makan hanya tahu sepotong, tapu juga bisa jadi Wakil Bupati,” ungkapnya.

Yang pasti, tambah Amin Jasa, pemerintah daerah Mateng tidak akan lepas tangan. Meskipun Mateng masih terbatas anggaran, namun pihak Pemkab Mateng akan terus memberikan perhatian kepada IPM Mateng ini.

“Kondisi kita memang masih terbatas. Tapi Pemerintah tidak akan lepas tangan. Kita akan perhatikan. Dan kita semua berharap generasi di IPM ini akan jadi pemimpin di masa yang akan datang, baik di Mateng maupun di Provinsi Sulawesi Barat. Olehnya, ingat bahwa adek-adek ini membawa citra daerah. Maka jaga etika, jaga moral dan kembangkan terus kemampuan,” harapnya.

Sekadar diketahui, selain FGD ini juga dilaksanakan Pentas Seni pada malam harinya di halaman asrama putra IPM Mateng yang masih merupakan rangkaian dari HUT IPM Mateng ke-4 Tahun 2020 ini. (**)

Berita Terkait

23 Puskesmas Disiagakan Dinkes Mamuju Saat Libur Lebaran 2024
Pria di Pasangkayu Ditemukan Tewas Usai Terjatuh dari Perahu Saat Mancing
PLN Berhasil Menerangi 80 Dusun di Sulbar, 594 Warga Kini Nikmati Listrik 24 Jam
Relawan Jarnas ABW Memohon Maaf dan Himbau tidak Menanggapi Issu di Medsos
RSUD Sulbar Kembali Alokasikan Anggaran Untuk Intervensi Stunting di Pasangkayu
Tangani ATS, Disdikbud Sulbar Siapkan Biaya Pendidikan
3 Tersangka Penyalahgunaan Narkoba Berhasil di Amankan Polres Mateng
Kongres GMNI Tak kunjung terlaksana, Ketua DPC Bau-Bau Pertanyakan Kondisi DPP

Berita Terkait

Rabu, 24 April 2024 - 17:49 WIB

Mobil Listrik dari Jokowi Tiba di SMKN 1 Rangas Mamuju, Dipakai Siswa Belajar Praktik

Selasa, 23 April 2024 - 18:13 WIB

Jokowi Tinjau Pasar Tumpah Mamasa, Cek Harga dan Infrastruktur

Selasa, 23 April 2024 - 17:29 WIB

Jokowi Resmikan Rekonstruksi 147 Bangunan Terdampak Gempa di Sulbar

Senin, 22 April 2024 - 23:54 WIB

Dinkes Sulbar Siapkan Mini ICU untuk Kebutuhan Medis Kunker Presiden Jokowi

Senin, 22 April 2024 - 20:57 WIB

3 Menteri Dampingi Kunjungan Kerja Presiden Jokowi di Sulbar

Senin, 22 April 2024 - 15:58 WIB

Kadinkes Sulbar Sambut Kedatangan Menkes Budi di Mamuju

Senin, 22 April 2024 - 14:45 WIB

Subkon Proyek Rusun Perkim Geram-Tarik Barang gegara Pekerjaan Rp 1,3 M Tidak Dibayarkan

Minggu, 21 April 2024 - 14:58 WIB

Polda Sulbar Kerahkan 1.083 Personel Amankan Kunjungan Jokowi

Berita Terbaru