Anggota DPD RI Bertandang ke DPRD Mamuju, Ini Yang Dibahas

- Jurnalis

Rabu, 12 Februari 2020 - 13:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SULBARPEDIA. COM, – Anggota DPD RI asal Sulbar Almalik Pababari melakukan kunjungan kerja ke DPRD kab.Mamuju Selasa, 11/02/20.

Kedatangan senator asal Sulbar itu disambut hangat ketua DPRD Mamuju Azwar Ashari Habsi, wakil ketua Andi Dody Hermawan dan sejumlah anggota DPRD Mamuju lainnya.

Anggota DPD RI Almalik Pababari menjelaskan ihwal kedatangannya ke DPRD Mamuju. Ia menerangkan bahwa kedatangan dirinya yakni dalam rangka menyerap aspirasi daerah khususnya mengenai peraturan daerah yang tumpang tundih yang kemungkinan dapat merugikan masyarakat dan menghambat pelayanan publik.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Ini juga berkaitan dengan Omnibuslaw, mana yang bisa disatukan dan dirampingkan, sehingga bisa lebih efisien dan tidak memakan biaya besar,”jelas mantan bupati Mamuju itu.

Ketua DPRD Mamuju Azwar Ashari Habsi mengapresiasi kedatangan senator asal Sulbar Almalik Pababari, Ia mengaku bersyukur DPRD Mamuju menjadi salah satu tujuan kunjungan kerja DPD RI.

Politisi muda partai Nasdem itu mengaku siap memberikan masukan dan berkordinasi kepada senator asal Sulbar Almalik Pababari untuk ditindaklanjuti ke pemerintah pusat.

“Kita selalu pro terhadap kepentingan masyarakat, mengenai Perda yang dianggap akan membebani kebutuhan ekonomi masyarakat dilapisan bawah, itu akan kita kaji lagi. Intinya kami siap menerima saran dan masukan dari senator kita, kita juga akan ajukan kepada beliau apa yang menjadi kendala kami di daerah. “tegasnya.

Azwar mengatakan saat ini pihaknya tengah membahas dan mengkaji setidaknya 26 ranperda, Ranperda tersebut nantinya akan di konsultasikan kepada anggota DPD RI asal Sulbar sebelum ditetapkan menjadi peraturan daerah.

“ini agar Perda yang kita hasilkan tidak bertentangan dengan peraturan yang lebih tinggi, tidak menghambat pelayanan publik, investasi dan merugikan masyarakat.”tutupnya.

(LA)

 

Berita Terkait

Basarnas Setop Pencarian Pria Terseret Arus Sungai Palapi, Korban Dinyatakan Hilang
Lepas Kepulangan Tim Safari Ramadan NW Pasangkayu, Yaumil: Terima Kasih, Semoga Tiap Tahun Datang
Polresta Mamuju Catat 14 Kasus Laka Lantas Selama Operasi Ketupat Marano 2024
100% Pegawai Dinas PPKB Mamuju Masuk di Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran
474 Penumpang Tujuan Balikpapan Padati Pelabuhan Feri Mamuju di H+4 Lebaran
Tim SAR Operasikan Drone Thermal Cari Pria Hilang Diduga Terseret Arus Sungai di Kalukku
Pria di Kalukku Hilang Usai Masuk Hutan Cari Pakan Ternak, Diduga Terseret Arus Sungai
Kadinkes Mamuju Bantah Kasus TBC di Buttuada Meningkat: Hanya 1 Penderita Meninggal

Berita Terkait

Selasa, 16 April 2024 - 15:48 WIB

Rekrutmen Calon Anggota Komisi Informasi Sulbar Segera Dibuka, Pemprov Bentuk Timsel

Selasa, 16 April 2024 - 14:11 WIB

100% Pegawai Dinas PPKB Mamuju Masuk di Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran

Selasa, 16 April 2024 - 12:35 WIB

Sidak Sejumlah OPD, Sekprov Ingatkan Sanksi Pengurangan TPP Bagi ASN Absen Kerja Usai Libur Lebaran

Minggu, 14 April 2024 - 14:12 WIB

BPBD Sulbar Dorong Peran Aktif Masyarakat dalam Pencegahan Bencana Hidrometeorologi

Minggu, 14 April 2024 - 09:59 WIB

Dinilai Berhasil Pimpin Sulbar, Sekjen Kahmi Sulbar Harap Masa Tugas Prof Zudan Diperpanjang

Sabtu, 13 April 2024 - 18:24 WIB

Kepala BPBD Sulbar Dorong Kedisiplinan dan Tanggung Jawab Pegawai Pasca Libur Lebaran

Jumat, 12 April 2024 - 17:40 WIB

Hati-hati! Ada Penipu Catut Nama Pj Gubernur Sulbar Zudan Arif di Facebook

Kamis, 11 April 2024 - 10:08 WIB

Masa Jabatan Sebagai Pj Gubernur Sulbar Berakhir Mei 2024, Ini Kata Zudan Arif

Berita Terbaru