Hadir Pada Pelatihan Manajemen Bencana, Muflih : Responsif dan Tanggap Bencana Kunci Utama Penyelamatan

- Jurnalis

Rabu, 29 September 2021 - 23:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SULBARPEDIA.COM,- Demi meningkatkan kesadaran, kepedulian dan kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana, Badan Amin Zakat Nasional (Baznas ) Provinsi Sulawesi Barat menggelar kegiatan Pelatihan Manajemen Bencana Tingkat Dasar yang dilaksanakan di Grand Hotel Mutiara Mamuju, Rabu 29/9/2021.

Kegiatan tersebut dihadiri Gubernur Sulbar yang diwakili oleh Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik, H. Muh. Ali Chandra, Kakanwil Kemenag Sulbar H. M. Muflih B Fattah, Kepala BPBD Provinsi Sulawesi Barat H. Darno Majid, Kepala Baznas Tanggap Bencana Pusat Dian Aditya Mandana Putri, Ketua Baznas Prov Sulbar H. Asraruddin, para Ketua Baznas Se-Sulawesi Barat, pengurus Baznas tanggap bencana Kab. Maros serta 44 peserta tanggap bencana Se-Sulawesi Barat.

Ketua Baznas Prov. Sulbar H. Asraruddin menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan memberikan pemahaman konsep dan upaya pengurangan resiko bencana dan memiliki korps relawan untuk merespon bencana yang terjadi di wilayah Provinsi Sulbar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kakanwil Kemenag Prov. Sulbar, H. M. Muflih B Fattah, dalam sambutannya, sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan Baznas Prov Sulbar, sebab telah mampu berperan dalam hal pencegahan kebencanaan.

“Pelatihan manajemen bencana tingkat dasar ini, sebagai tujuan peningkatan kapasitas relawan agar menjadi pribadi tangguh dalam menghadapi permasalahan bencana.”kata Muflih

Lebih lanjut Kakanwil berharap bahwa kecepatan dalam merespon setiap kejadian bencana adalah kunci utama memberikan pelayanan terbaik kepada para korban bencana.

Sementara itu, Gubernur Provinsi Sulawesi Barat yang diwakili oleh Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintah Hukum dan Politik, Muh. Ali Chandra memberikan sambutan sekaligus membuka acara secara resmi.

Dalam sambutannya Ia berharap bahwa melalui pelatihan tersebut diharapkan  semua peserta menjadi paham tentang kompetensi calon relawan agar mengetahui ilmu tentang cara menangani bencana, cara penyelamatan dan pertolongan,”tutur Chandra.

 

(Arm/ Lan/Lal)

 

Berita Terkait

112 Pegawai Dinkes Sulbar Hadir di Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran, 4 Orang Cuti-Sakit
Rekrutmen Calon Anggota Komisi Informasi Sulbar Segera Dibuka, Pemprov Bentuk Timsel
Sidak Sejumlah OPD, Sekprov Ingatkan Sanksi Pengurangan TPP Bagi ASN Absen Kerja Usai Libur Lebaran
BPBD Sulbar Dorong Peran Aktif Masyarakat dalam Pencegahan Bencana Hidrometeorologi
Dinilai Berhasil Pimpin Sulbar, Sekjen Kahmi Sulbar Harap Masa Tugas Prof Zudan Diperpanjang
Kepala BPBD Sulbar Dorong Kedisiplinan dan Tanggung Jawab Pegawai Pasca Libur Lebaran
Hati-hati! Ada Penipu Catut Nama Pj Gubernur Sulbar Zudan Arif di Facebook
Masa Jabatan Sebagai Pj Gubernur Sulbar Berakhir Mei 2024, Ini Kata Zudan Arif

Berita Terkait

Jumat, 19 April 2024 - 14:42 WIB

Tangani Stunting, Dinas PPKB Mamuju Akan Gelar Lokakarya Mini di Tiap Kecamatan

Rabu, 17 April 2024 - 12:43 WIB

Polresta Mamuju Catat 14 Kasus Laka Lantas Selama Operasi Ketupat Marano 2024

Selasa, 16 April 2024 - 14:11 WIB

100% Pegawai Dinas PPKB Mamuju Masuk di Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran

Minggu, 14 April 2024 - 21:58 WIB

474 Penumpang Tujuan Balikpapan Padati Pelabuhan Feri Mamuju di H+4 Lebaran

Sabtu, 13 April 2024 - 19:07 WIB

Tim SAR Operasikan Drone Thermal Cari Pria Hilang Diduga Terseret Arus Sungai di Kalukku

Jumat, 12 April 2024 - 06:58 WIB

Pria di Kalukku Hilang Usai Masuk Hutan Cari Pakan Ternak, Diduga Terseret Arus Sungai

Selasa, 9 April 2024 - 11:51 WIB

Kadinkes Mamuju Bantah Kasus TBC di Buttuada Meningkat: Hanya 1 Penderita Meninggal

Sabtu, 6 April 2024 - 13:59 WIB

Geger Mayat Wanita Ditemukan Dalam Mobil di Mamuju, Polisi Datangi TKP

Berita Terbaru