2 Kabupaten di Sulbar Dapat Penghargaan Sertifikat Bebas Frambusia dari Kemenkes

- Jurnalis

Sabtu, 16 Maret 2024 - 08:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(Dua kabupaten di Sulbar dapat penghargaan dari Kemenkes, foto: dok.ist)

(Dua kabupaten di Sulbar dapat penghargaan dari Kemenkes, foto: dok.ist)

SULBARPEDIA.COM,- Jakarta, Dua kabupaten di Sulawesi Barat (Sulbar) mendapatkan penghargaan berupa Sertifikat Bebas Frambusia dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Dua kabupaten tersebut yaitu Majene dan Mamuju Tengah.

Frambusia adalah penyakit infeksi bakteri
jangka panjang (kronis) yang paling sering mengenai kulit, tulang dan sendi. Dari 416 Kabupaten/Kota yang masuk dalam penilaian, ada 99 Kabupaten/Kota dinyatakan bebas Frambusia, termasuk kabupaten Majene dan Mamuju Tengah.

Penghargaan sertifikat tersebut diserahkan Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin dan diterima perwakilan oleh perwakilan Pemkab Majene dan Mamuju Tengah dalam acara Hari Neglected Tropical Disiases (NTD) yang digelar di Hotel Grand Sahid Jaya Jakarta, Rabu 6 Maret 2024.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami memberikan sertifikat ini sebagai bentuk apresiasi kami kepada daerah-daerah yang telah bebas Frambusia
agar kabupaten/kota lain tentunya bisa termotivasi dalam upaya pencegahan penyakit Frambusia ini,” kata Budi
Gunadi.

Budi Gunadi menuturkan, saat ini
terdapat beberapa penyakit Frambusia yang menjamur di beberapa daerah. Untuk itu, pihaknya menargetkan pada
tahun 2027 Indonesia harus menjadi negara di regional Asia Tenggara yang bebas penyakit Frambusia.

Menurut Menkes Budi Gunadi, harus ada kolaborasi dan sinergitas dari seluruh pihak baik dari Pemerintah Daerah,
TNI/Polri, serta masyarakat untuk berperan aktif melakukan upaya pencegahan terhadap penyakit Frambusia.

Sementara Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kesehatan Sulbar Asran Masdy
mengungkapkan kolaborasi seluruh pihak Provinsi Sulawesi Barat khususnya di Majene dan Mamuju Tengah berbuah manis dengan dinyatakan bebas Frambusia.

Baca Juga: Kadinkes Asran Masdy Hadiri Peresmian Layanan Cathlab dan ESWL RSUD Sulbar

Dia pun menyampaikan terima kasih kepada pimpinan daerah yang terus menekankan penting menjaga kesehatan
masyarakat utamanya pada aspek preventif.

“Terima kasih kepada semua pihak
yang terlibat dalam penanganan penekanan kasus Frambusia selama ini. Penyakit menular ini, sangat berkaitan dengan perilaku atau pola hidup sehat masyarakat, maka semua elemen masyarakat harus tetap menjaga kebersihan lingkungan serta menerapkan perilaku hidup bersih,” kata Asran.

(adv/adm)

Berita Terkait

Kadinkes Mamuju dr Sita Harit Ikuti Rapat Kerja Kesehatan Nasional di Banten
Pj Gubernur Zudan Arif Target Angka Stunting Sulbar Turun 10 Persen di 2024
Kadinkes Sulbar Asran Masdy Ikuti Rakerkesnas 2024 di Jakarta
Hari Otoda ke 28 Tahun, Askary: Penanganan Stunting hingga Penerapan SPBE Wajib “On Progress”
Dinkes Mamuju Lakukan Tes Kebugaran Jasmani Bagi Calon Jemaah Haji
Mobil Listrik dari Jokowi Tiba di SMKN 1 Rangas Mamuju, Dipakai Siswa Belajar Praktik
Jokowi Tinjau RS Kondo Sapata, Kadinkes: Momentum Perbaikan-Peningkatan Layanan Kesehatan
Dinkes Mamuju Fokus Terapkan Integrasi Layanan Primer di Posyandu Tahun Ini

Berita Terkait

Minggu, 28 April 2024 - 16:39 WIB

Kadinkes Mamuju dr Sita Harit Ikuti Rapat Kerja Kesehatan Nasional di Banten

Jumat, 26 April 2024 - 19:37 WIB

Daftar Bakal Calon Bupati/Wakil Bupati, Hasanuddin Sailon Lanjutkan Kiprah Juangnya

Kamis, 25 April 2024 - 20:32 WIB

Kadinkes Sulbar Asran Masdy Ikuti Rakerkesnas 2024 di Jakarta

Rabu, 24 April 2024 - 18:33 WIB

Dinkes Mamuju Lakukan Tes Kebugaran Jasmani Bagi Calon Jemaah Haji

Rabu, 24 April 2024 - 06:14 WIB

Jokowi Tinjau RS Kondo Sapata, Kadinkes: Momentum Perbaikan-Peningkatan Layanan Kesehatan

Selasa, 23 April 2024 - 18:54 WIB

Dinkes Mamuju Fokus Terapkan Integrasi Layanan Primer di Posyandu Tahun Ini

Selasa, 23 April 2024 - 18:06 WIB

Lafkespri Sulbar Siap Layani Puskesmas dan Klinik yang Ingin Naik Status Akreditasi

Selasa, 23 April 2024 - 10:47 WIB

Dorong Kemajuan SPBE, Pemkab Mateng Gelar Forum Satu Data Indonesia

Berita Terbaru

Advertorial

Kadinkes Sulbar Asran Masdy Ikuti Rakerkesnas 2024 di Jakarta

Kamis, 25 Apr 2024 - 20:32 WIB