SULBARPEDIA.COM,- Mamuju, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Barat (Sulbar) kembali melakukan pembersihan Jalan Arteri, Kecamatan Mamuju, Kabupaten Mamuju, Jumat 5 Juli 2024.
Kegiatan itu dilakukan sebagai langkah untuk mengedukasi masyarakat pentingnya menjaga kebersihan dengan mengajak seluruh pegawai lingkup Pemprov Sulbar dan Forkopimda, ikut ambil bagian dalam kegiatan yang bertajuk Jumat bersih itu.
Penjabat (Pj) Gubernur Sulbar, Bahtiar Baharuddin mengungkapkan, pihaknya melakukan pembersihan sepanjang jalan arteri bersama Forkopimda. Dia berharap aksi bersih dapat ditiru masyarakat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Ini berkat kerjasama yang dibangun Pemprov Sulbar bersamaan Forkopimda, kita menjaga lingkungan bersih. Tradisi ini kita harus tularkan ke masyarakat dan pada generasi selanjutnya,” kata Bahtiar Baharuddin.
Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri itu juga mengungkapkan, budaya menjaga kebersihan harus digalakkan terus menerus.
“Kita imbau masyarakat agar tidak membuang sampah sembarang. Minimal sesudah makan atau minum, sampahnya dibawa ke tempat sampah. Kita juga minta bupati menerbitkan aturan agar dibuatkan Perda,” tuturnya.
Baca Juga: Pemprov Sulbar dan PT Cipta Agri Pratama Teken MoU Pengembangan Budidaya Pisang Cavendish
Sementara itu, Danlanal Mamuju, Letkol Laut (P) Dedy Andriyatno mengatakan, pihaknya mendukung penuh program Jumat Bersih yang digalakkan Pemprov Sulbar.
“Kami dari Pangkalan TNI Angkatan Laut Mamuju mendukung penuh program bapak gubernur dalam rangka kebersihan lingkungan. Pagi ini, Lanal melakukan pembersihan dan pengecatan di jalan Arteri,” ungkap Dedy Andriyatno.
Ia juga mengatakan pihaknya tidak hanya membersihkan depan Lanal Mamuju, namun prajurit Lanal juga melakukan pengecetan.
(adv/adm)