Muflih B. Fattah Tegaskan Bakomubin Adalah Mitra Kementerian Agama, Siap Bangun Sinergitas

- Jurnalis

Senin, 6 Desember 2021 - 23:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SULBARPEDIA.COM,- Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Prov. Sulawesi Barat H. M. Muflih B. Fattah menghadiri sekaligus memberi sambutan pengukuhan dan pelantikan Pengurus Wilayah Badan Koordinasi Muballigh se-Indonesia oleh Ketua Umum BAKOMUBIN H. Ali Mochtar Ngabalin di Aula Kanwil Kemenag Sulbar. (Senin, 25 Oktober 2021)

H. Misbahuddin yang dilantik selaku Ketua Pengurus Wilayah BAKOMUBIN Prov. Sulbar mengatakan bahwa kegiatan ini terlaksana akibat bantuan dari Pemerintah setempat, Kanwil Kemenag Sulbar dan Ormas islam lainnya.

Kakanwil Kemenag Sulbar Muflih B. Fattah dalam  sambutannya mengatakan lembaga BAKOMUBIN adalah mitra Kementerian Agama ” ini menjadi berita bahagia dan bangga karena akan seiring/sejalan, sinergi dan berkolaborasi dengan program Kementerian Agama. Visi dari Kementerian Agama yakni salah satunya peningkatan kualitas pemahaman dan pengamalan ajaran agama.”jelasnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia mengatakan Kementerian Agama siap bergandengan tangan dengan BAKOMUBIN, Kurang lebih 500 pengyuluh agama baik PNS maupun Non-PNS jika bekerja sama dengan BAKOMUBIN seluruh program, misi dan harapan-harapan akan dapat terselesaikan dengan lompatan-lompatan yang lebih teratur.

Perlu diketahui, bahwa tujuan dari BAKOMUBIN adalah peningkatan keimanan dan ketakwaan umat dengan melalui bidang pendidikan, penerangan dakwah dan tabligh.

“Kalau ini yang jalan, insya Allah didukung oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat, Ketua DPRD Sulawesi Barat, Sekda Prov. Sulbar, semuanya akan terselesasikan dengan cepat apa yang menjadi harapan umat / harapan masyarakat muslim kurang lebih 87% yang ada di Provinsi Sulawesi Barat ini, insya Allah akan berjalan dengan lancer dan sukses,” tutup Kakanwil dengan penuh khidmat.

Hadir dalam kegiatan tersebut Gubernur Sulawesi Barat, Sekda Prov. Sulbar, Ketua DPRD Sulbar, Danlanal Mamuju, Danrem Tatag 142 Mamuju, Kapolda Sulbar, Kabinda Sulbar, Kabag. TU Kanwil Kemenag Sulbar, Kabid. Bimas Islam, Kabid. Penyelenggara Haji dan Umrah, Pengurus NU, Pengurus Muhammadiyah, GP Ansor Sulawesi Barat serta jajaran pejabat  Kanwil Kemenag Sulbar.

 

(Lis/Lal)

 

 

Berita Terkait

Kadinkes Mamuju dr Sita Harit Ikuti Rapat Kerja Kesehatan Nasional di Banten
Dinkes Mamuju Lakukan Tes Kebugaran Jasmani Bagi Calon Jemaah Haji
Dinkes Mamuju Fokus Terapkan Integrasi Layanan Primer di Posyandu Tahun Ini
Lafkespri Sulbar Siap Layani Puskesmas dan Klinik yang Ingin Naik Status Akreditasi
Kasus DBD di Mamuju Turun, Kadinkes Imbau Masyarakat Tetap Jalankan PHBS
Tangani Stunting, Dinas PPKB Mamuju Akan Gelar Lokakarya Mini di Tiap Kecamatan
Tim Inspeksi Dinkes Mamuju Lakukan Survey Berkala Dapur Laik Hygiene Rutan Kelas IIB
DPPKB Mamuju Akan Gelar Rapat Kegiatan Orientasi Penguatan Kampung KB

Berita Terkait

Minggu, 28 April 2024 - 16:39 WIB

Kadinkes Mamuju dr Sita Harit Ikuti Rapat Kerja Kesehatan Nasional di Banten

Jumat, 26 April 2024 - 19:37 WIB

Daftar Bakal Calon Bupati/Wakil Bupati, Hasanuddin Sailon Lanjutkan Kiprah Juangnya

Kamis, 25 April 2024 - 20:32 WIB

Kadinkes Sulbar Asran Masdy Ikuti Rakerkesnas 2024 di Jakarta

Rabu, 24 April 2024 - 18:33 WIB

Dinkes Mamuju Lakukan Tes Kebugaran Jasmani Bagi Calon Jemaah Haji

Rabu, 24 April 2024 - 06:14 WIB

Jokowi Tinjau RS Kondo Sapata, Kadinkes: Momentum Perbaikan-Peningkatan Layanan Kesehatan

Selasa, 23 April 2024 - 18:54 WIB

Dinkes Mamuju Fokus Terapkan Integrasi Layanan Primer di Posyandu Tahun Ini

Selasa, 23 April 2024 - 18:06 WIB

Lafkespri Sulbar Siap Layani Puskesmas dan Klinik yang Ingin Naik Status Akreditasi

Selasa, 23 April 2024 - 10:47 WIB

Dorong Kemajuan SPBE, Pemkab Mateng Gelar Forum Satu Data Indonesia

Berita Terbaru

Advertorial

Kadinkes Sulbar Asran Masdy Ikuti Rakerkesnas 2024 di Jakarta

Kamis, 25 Apr 2024 - 20:32 WIB