Peringati Hari Pramuka Ke 58, Kwartir Ranting Kalukku Gelar Kemah Besar

- Jurnalis

Kamis, 15 Agustus 2019 - 07:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SULBARPEDIA.COM,-Hari gerakan pramuka diperingati setiap tanggal 14 Agustus. Tahun 2019 ini gerakan pramuka mencapai usia ke 58 tahun. Memperingati momen bersejarah tersebut, setiap kwartir biasanya menggelar event perkemahan. Di Kabupaten Mamuju sendiri, Kwartir Ranting Kecamatan Kalukku nampak eksis dalam memperingati dan memeriahkan hari gerakan pramuka, dimana setiap tahunnya menggelar event yang tergolong besar yakni perkemahan dan ragam kompetisi.

Eksistensi tersebut mendapat perhatian dari Bupati Mamuju, H. Habsi Wahid. Ia mengucapkan apresiasi yang tinggi atas terlaksannya kegiatan kepramukaan setiap tahunnya di kecamatan kalukku.

“Hal ini membuktikan komitmen yang kuat dari semua komponen pramuka diwiayah ini yang sangat terjaga sehingga setiap tahun mampu melaksanakan event serupa namun dengan kemasan yang terus diperbaharui. Inipun menandakan kekompakan seluruh pemangku kepetingan di kecamatan kalukku juga tepelihaara dengan baik.” Kata Habsi Wahid saat bertindak sebagai inspektur dalam apel besar gerakan pramuka di Desa Kabuloang, Kec. Kalukku, Rabu (14/8).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kepada para anggota pramuka, Habsi berharap dapat menjadi garda terdepan untuk memberikan tauladan atas sikap saling menghargai dan menghormati, sehingga potensi yang dapat menggangu keutuhan NKRI dapat ditangkal sejak dini. Ia juga mengingatkan agar setiap anggota pramuka senantiasa berpedoman pada dasa darmanya.

“Anggota pramuka harus lebih mawas diri dan jangan mudah terpengaruh atas provokasi yang menyesatkan, utamanya yang disebarkan melalui sosial media yang arahnya hanya ingin membuat perpecahan melalui benyebaran berita bohong atau hoax. Oleh sebab itu kita semua harus bijak dalam menerima informasi dan tetap menggunakan akal sehat, serta berpedoman pada dasa darma agar senantiasa terhindar dari hal-hal yang menjerumuskan.” Tambahnya.

Dari keterangan ketua Panitia, Kapriansah, kemah apel besar tersebut akan berlangsung sejak hari Rabu 14 Agustus hingga Jumat 16 Agustus di Lapangan Sepak Bola Desa Kabuloang, Kalukku. Kegiatan ini diiukuti sebanyak 405 peserta putra dan 405 peserta putri, yang terdiri dari penggalang SD/MI 35 regu putra dan 35 regu putri, serta Penggalang SMP/MTs dan Penegak SMA/SMK/MA masing 5 regu putra dan 5 regu putri.

 

(hms.dhl/lal)

 

 

Berita Terkait

Momentum Hardiknas 2024, Sekda Mateng: Tenaga Pendidik Seiring dengan Meningkatnya Teknologi
Bawaslu Mateng Buka Pendaftaran Panwascam Se-Kab.Mamuju Tengah
KPU Mateng Rapat Pleno Penetapan 25 Calon Terpilih Anggota DPRD Hasil Pileg 2024
Kades Sandapang Mamuju Divonis Bebas di Kasus Persetubuhan Gadis ABG
Sekda Mateng Bacakan Sambutan Mendikbudristek Nadiem Makarim di Momentum Hardiknas 2024
Pemkab Mamuju Target Angka Stunting Turun Jadi 20 Persen di 2024
Kadis PPKB Mamuju Hadiri Rakerda Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting
HMI MPO Majene Desak Pemprov Segera Tuntaskan Pembangunan Jalan Sendana-Tutar

Berita Terkait

Minggu, 5 Mei 2024 - 06:17 WIB

Cegah Stunting, Dinkes Sulbar Bagikan Paket Nutrisi ke Ibu Hamil dan Menyusui di Mamasa

Sabtu, 4 Mei 2024 - 14:21 WIB

Momentum Hardiknas 2024, Sekda Mateng: Tenaga Pendidik Seiring dengan Meningkatnya Teknologi

Jumat, 3 Mei 2024 - 20:38 WIB

Bawaslu Mateng Buka Pendaftaran Panwascam Se-Kab.Mamuju Tengah

Jumat, 3 Mei 2024 - 10:42 WIB

KPU Mateng Rapat Pleno Penetapan 25 Calon Terpilih Anggota DPRD Hasil Pileg 2024

Kamis, 2 Mei 2024 - 11:06 WIB

Pemkab Mamuju Target Angka Stunting Turun Jadi 20 Persen di 2024

Kamis, 2 Mei 2024 - 11:04 WIB

Kadis PPKB Mamuju Hadiri Rakerda Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting

Rabu, 1 Mei 2024 - 18:00 WIB

FKP Laporkan Hasil Pemeriksaan BPK RI Temuan Belanja Perjalanan Dinas 11 OPD di Mateng

Rabu, 1 Mei 2024 - 16:18 WIB

Tingkatkan Produktivitas, Pemkab Mateng Salurkan Bantuan Alat Tangkap Nelayan di Desa Budong Budong

Berita Terbaru

Mamuju Tengah

Bawaslu Mateng Buka Pendaftaran Panwascam Se-Kab.Mamuju Tengah

Jumat, 3 Mei 2024 - 20:38 WIB