3 Buaya Ditangkap Warga Budong-Budong Mateng Usai Satu Pria Tewas Diterkam

- Jurnalis

Senin, 4 November 2024 - 12:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Warga di Mamuju Tengah tangkap buaya, dok.istimewa

Warga di Mamuju Tengah tangkap buaya, dok.istimewa

SULBARPEDIA.COM,- Warga di Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng), Sulawesi Barat (Sulbar) ramai-ramai menangkap 3 ekor buaya setelah pria bernama Sudirman (42) tewas diterkam hewan predator tersebut di empang. Ketiga buaya yang ditangkap rata-rata berukuran 3 meter.

“Iya (warga ramai-ramai tangkap buaya setelah ada warga yang diterkam),” ujar warga Desa Patulana, Rusmin kepada wartawan, Senin (4/11/2024).

Rusmin mengatakan 3 buaya itu ditangkap di muara pantai Desa Budong-budong, Kecamatan Topoyo selama dua hari dimulai 2-3 Oktober 2024. Ia menyebut ketiga buaya saat ini disimpan warga ditempat aman.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Sudah 3 (buaya yang ditangkap), rata-rata ukuran 3 meter,” terangnya.

Kendati begitu, warga menduga ketiga buaya itu bukan yang menerkam Sudirman. Warga meyakini masih ada buaya dengan ukuran besar di muara.

“Masih ada yang lebih besar di muara, diperkirakan itulah yang menerkam warga,” katanya.

Rusmin menambahkan saat ini warga masih memantau kemunculan buaya agar bisa segera ditangkap. Sementara 3 buaya yang telah dievakuasi akan dibawa ke penangkaran atau diserahkan ke BKSDA Sulbar.

Baca Juga: Pria di Budong-budong Mateng Tewas Diterkam Buaya Saat Buka Pintu Empang

“Tetap kita cari buaya yang menerkam warga. Untuk yang 3 (buaya) itu dibawa ke penangkaran, atau BKSDA,” pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, pria bernama Sudirman di Mamuju tewas usai diterkam buaya. Korban menderita luka gigitan buaya di bagian kaki dan tangan.

Korban diterkam buaya saat menuju ke empangnya di Desa Budong-budong, Kecamatan Topoyo pada Rabu (23/10) sekitar pukul 21.00 Wita. Korban yang saat itu hendak membuka pintu air empang tiba-tiba diterkam hewan predator tersebut.

“Berdasarkan keterangan pelapor, korban hendak membuka pintu empangnya namun nahas korban langsung diterkam seekor buaya,” ujar tim Pusat Data dan Informasi BPBD Mateng Rezky Ilhamsyah kepada wartawan, Kamis (24/10).

(rls/adm)

Berita Terkait

Herman: Expo Mateng 2024 Murni Dibiayai Melalui Kontribusi Peserta dan Sumbangan Sponsor
Ribuan Warga Hadiri Syukuran Arsal Aras di Rumah Juang Pemenangan
Unggul Telak Hitungan Cepat, Paslon Arsal-Askary Deklari Kemenangan
Pria Pengedar Narkoba di Mamuju Tengah Ditangkap, 23 Gram Sabu Disita
6 Dusun-Jalan Trans Sulawesi di Karossa Diterjang Banjir, 368 KK Terdampak
Arsal dan Askary Hadiri Maulid Nabi di Ponpes Salafiyah Karossa
Gelar Nobar di 5 Kecamatan, Relawan Teratai Akui Arsal-Askary Unggul di Debat Perdana
Bersilaturahim, Hj.Asriani Arsal Ajak Ibu Majlis Taklim Sartanamaju Bergabung di Muslimat NU Mateng

Berita Terkait

Sabtu, 7 Desember 2024 - 20:38 WIB

Mantan Kades di Mamuju Kepergok Ngamar Dengan Istri Orang di Wisma

Sabtu, 7 Desember 2024 - 14:30 WIB

2 Wanita di Mamuju Nyaris Adu Jotos gegara Rebutan Tamu Open BO

Jumat, 6 Desember 2024 - 14:09 WIB

Herman: Expo Mateng 2024 Murni Dibiayai Melalui Kontribusi Peserta dan Sumbangan Sponsor

Kamis, 5 Desember 2024 - 17:48 WIB

Hadir di Mamuju, Bioskop Cinema XXI Hadirkan Film dan Fasilitas Menonton Berkualitas 

Kamis, 5 Desember 2024 - 10:59 WIB

Bawa Kabur Uang Kelompok Tani Rp 157 Juta, Karyawan Swasta di Mamuju Ditangkap

Selasa, 3 Desember 2024 - 18:05 WIB

Warga Sakit di Kalumpang Ditandu Lewati Jalan Rusak, Sugianto Kritik Pemkab Mamuju

Selasa, 3 Desember 2024 - 12:26 WIB

Nestapa Warga Sakit di Salumakki Mamuju Ditandu 48 Km ke Puskesmas gegara Jalan Rusak

Senin, 2 Desember 2024 - 22:33 WIB

Kasus Penganiayaan Saat Hari Pencobloasan di Depan TPS 24 Mamuju Berakhir RJ

Berita Terbaru

Dok.istimewa

Advertorial

Pemprov Akan Bagi Bibit Hortikultira, Ini Imbauan Pj Bahtiar

Jumat, 6 Des 2024 - 09:53 WIB

x