Bapperida Sulbar Koordinasikan Pembentukan Forum Ketahanan Pangan Daerah

- Jurnalis

Sabtu, 10 Januari 2026 - 18:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SULBARPEDIA.COM, Mamuju – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) berencana membentuk Forum Ketahanan Pangan Daerah sebagai langkah strategis memperkuat kemandirian dan ketahanan pangan wilayah.

Rencana tersebut dibahas dalam pertemuan koordinasi antara Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) Sulbar, Hasanuddin, didampingi Kepala Bidang Infrastruktur dan Kewilayahan, Arjanto, saat menerima kunjungan Plt. Kepala Dinas Pangan Sulbar, Adnan, di Kantor Bapperida Sulbar, Jumat (9/1/2026).

Inisiatif pembentukan forum ini sejalan dengan prioritas kebijakan Gubernur Sulawesi Barat, Suhardi Duka, bersama Wakil Gubernur Salim S. Mengga, dalam memperkuat sektor ketahanan pangan daerah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Koordinasi ini penting untuk memastikan kemandirian pangan Sulbar tetap kokoh dan masyarakat terlindungi dari potensi krisis pangan akibat ketidakpastian iklim. Ini juga selaras dengan visi Bapak Gubernur dan Wakil Gubernur dalam menyejahterakan petani serta menjaga stabilitas harga pangan. Forum ini akan menjadi wadah integrasi kebijakan pangan di Sulawesi Barat,” ujar Hasanuddin usai pertemuan.

Sementara itu, Plt. Kepala Dinas Pangan Sulbar, Adnan, menjelaskan bahwa pembentukan Forum Ketahanan Pangan Daerah merupakan tindak lanjut dari amanat Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2012 tentang Pangan. Dalam forum tersebut, Bapperida Sulbar akan berperan sebagai koordinator strategis, khususnya dalam merespons tantangan pangan yang bersifat kewilayahan.

“Tantangan pangan saat ini tidak hanya soal produksi, tetapi juga mitigasi risiko perubahan iklim, kebencanaan, serta penguatan sistem data pangan. Forum ini diharapkan menjadi ruang koordinasi lintas sektor untuk menjawab tantangan tersebut,” jelas Adnan.

Sebagai tindak lanjut, rencana pembentukan Forum Ketahanan Pangan Daerah ini akan dilaporkan dan dikoordinasikan kepada Sekretaris Daerah Provinsi Sulbar, Junda Maulana, pada Senin (12/1/2026), guna memperoleh arahan dan petunjuk lebih lanjut.

(Rls)

Berita Terkait

Enam Bulan Berjalan, Bantuan Kambing Pemprov Sulbar Berbuah Ratusan Kelahiran dan Kebuntingan
Waspadai ATHG, Termasuk Bencana Alam: Kesbangpol dan Danrem Bahas Strategi Jaga Stabilitas Sulbar
Mess Patriot Transmigrasi Sulbar Segera Dibangun, Jadi Kampus Lapangan Mahasiswa Nasional
Rapat Pembahasan Hasil Penataan Batas Areal Kawasan Hutan untuk Pembangunan PLTMH 150 kW Sandapang
Tahun 2026 Terapkan Merit System, Sekda Sulbar Tekankan Akurasi Data ASN
Gubernur Sulbar Tegaskan Transformasi di 2026: Tinggalkan Pola Lama, Fokus Dampak Nyata
Awali Kerja Tahun 2026, Kadis Kominfo Sulbar Pantau Disiplin dan Kehadiran ASN
Ketua DPRD Sulbar Dorong Sinergi Daerah Perkuat Kemandirian Pangan untuk Kendalikan Inflasi

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 13:54 WIB

Enam Bulan Berjalan, Bantuan Kambing Pemprov Sulbar Berbuah Ratusan Kelahiran dan Kebuntingan

Senin, 12 Januari 2026 - 13:50 WIB

Waspadai ATHG, Termasuk Bencana Alam: Kesbangpol dan Danrem Bahas Strategi Jaga Stabilitas Sulbar

Sabtu, 10 Januari 2026 - 18:09 WIB

Bapperida Sulbar Koordinasikan Pembentukan Forum Ketahanan Pangan Daerah

Jumat, 9 Januari 2026 - 16:47 WIB

Mess Patriot Transmigrasi Sulbar Segera Dibangun, Jadi Kampus Lapangan Mahasiswa Nasional

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:32 WIB

Tahun 2026 Terapkan Merit System, Sekda Sulbar Tekankan Akurasi Data ASN

Senin, 5 Januari 2026 - 19:01 WIB

Gubernur Sulbar Tegaskan Transformasi di 2026: Tinggalkan Pola Lama, Fokus Dampak Nyata

Jumat, 2 Januari 2026 - 15:04 WIB

Awali Kerja Tahun 2026, Kadis Kominfo Sulbar Pantau Disiplin dan Kehadiran ASN

Selasa, 25 November 2025 - 14:01 WIB

Ketua DPRD Sulbar Dorong Sinergi Daerah Perkuat Kemandirian Pangan untuk Kendalikan Inflasi

Berita Terbaru

x