Di Hadapan Kader PAN Sulbar, Zulhas: Hindari Politik Kebencian!

- Jurnalis

Sabtu, 18 Maret 2023 - 12:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(Pelantikan DPW dan DPD PAN Sulbar, foto: dok.ist)

(Pelantikan DPW dan DPD PAN Sulbar, foto: dok.ist)

SULBARPEDIA.COM,- Ketua DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan hadir di Sulawesi Barat (Sulbar) untuk melantik pengurus DPW dan 6 DPD di Sulbar. Zulhas juga memberikan arahan langsung kepada kader PAN Sulbar.

Pelantikan tersebut berlangsung di Hotel Maleo Mamuju, Jumat malam (17/3/2023). Dalam sambutannya, Zulhas berpesan agar para kader mengakhiri politik kebencian.

“Saya minta kader-kader PAN mengakhiri politik kebencian. Demokrasi, berbeda boleh, tidak sependapat boleh, tapi jangan dengan kebencian,” tegasnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dia mengatakan politik kebencian dapat menghambat kemajuan negara. Dia pun menginginkan kader PAN mengedepankan politik rasional dan berkemajuan.

“Kalau (politik kebencian) itu terjadi kita kapan majunya. Kita ingin politik yang rasional dan berkemajuan, hentikan politik kemarahan,” jelasnya.

Zulhas mengatakan partai yang dipimpinnya itu terbuka untuk semua golongan tanpa melihat status. Dia pun meminta para kader selalu menjaga persatuan antar anak bangsa, hal itu agar Indonesia bisa maju.

“PAN adalah partai yg terbuka. Siapapun dia punya kesempatan yang sama. Kalau kita bersatu maka visi menjadi negara maju bisa kita capai,” ujarnya.

Di kesempatan itu, Zulhas juga berpesan agar para kader di Sulbar bersiap menghadapi Pileg 2024. Dia meminta PAN Sulbar bisa memenangkan kursi di DPR RI, unsur pimpinan DPRD provinsi hingga tingkat kabupaten.

“Target DPR RI, punya pimpinan DPRD provinsi dan tiap kabupaten,” pungkasnya.

Untuk diketahui, Zulhas melantik DPW PAN Sulbar yang dinahkodai Bupati Mamasa, Ramlan Badawi. Termasuk 6 DPD masing-masing DPD Pasangkayu, Polewali Mandar, Majene, Mamuju, Mamuju Tengah dan Mamasa.

(adm/adm)

Berita Terkait

Cegah Stunting, Dinkes Sulbar Bagikan Paket Nutrisi ke Ibu Hamil dan Menyusui di Mamasa
Dinkes Sulbar Kolaborasi DPMD Gelar ‘Live Posyandu’ di Majene
Polda Sulbar Gelar Nobar Semifinal Piala Asia U-23 Indonesia Vs Uzbekistan Malam Ini
Pj Gubernur Zudan Arif Target Angka Stunting Sulbar Turun 10 Persen di 2024
Daftar Bakal Calon Bupati/Wakil Bupati, Hasanuddin Sailon Lanjutkan Kiprah Juangnya
Kadinkes Sulbar Asran Masdy Ikuti Rakerkesnas 2024 di Jakarta
PAN Sulbar Kompak Dukung Zulkifli Hasan Jadi Ketum 3 Periode
Mobil Listrik dari Jokowi Tiba di SMKN 1 Rangas Mamuju, Dipakai Siswa Belajar Praktik

Berita Terkait

Minggu, 5 Mei 2024 - 06:17 WIB

Cegah Stunting, Dinkes Sulbar Bagikan Paket Nutrisi ke Ibu Hamil dan Menyusui di Mamasa

Sabtu, 4 Mei 2024 - 14:21 WIB

Momentum Hardiknas 2024, Sekda Mateng: Tenaga Pendidik Seiring dengan Meningkatnya Teknologi

Jumat, 3 Mei 2024 - 20:38 WIB

Bawaslu Mateng Buka Pendaftaran Panwascam Se-Kab.Mamuju Tengah

Jumat, 3 Mei 2024 - 10:42 WIB

KPU Mateng Rapat Pleno Penetapan 25 Calon Terpilih Anggota DPRD Hasil Pileg 2024

Kamis, 2 Mei 2024 - 11:06 WIB

Pemkab Mamuju Target Angka Stunting Turun Jadi 20 Persen di 2024

Kamis, 2 Mei 2024 - 11:04 WIB

Kadis PPKB Mamuju Hadiri Rakerda Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting

Rabu, 1 Mei 2024 - 18:00 WIB

FKP Laporkan Hasil Pemeriksaan BPK RI Temuan Belanja Perjalanan Dinas 11 OPD di Mateng

Rabu, 1 Mei 2024 - 16:18 WIB

Tingkatkan Produktivitas, Pemkab Mateng Salurkan Bantuan Alat Tangkap Nelayan di Desa Budong Budong

Berita Terbaru

Mamuju Tengah

Bawaslu Mateng Buka Pendaftaran Panwascam Se-Kab.Mamuju Tengah

Jumat, 3 Mei 2024 - 20:38 WIB