Kabid Kesmas dr Ihwan Hadiri Deklarasi ODF di Majene, Wujudkan Sanitasi Sehat

- Jurnalis

Jumat, 22 November 2024 - 08:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dok.istimewa

Dok.istimewa

SULBARPEDIA.COM,- Majene, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Majene melaksanakan deklarasi Open Defecation Free (ODF) atau Stop Buang Air Besar Sembarangan (SBS) di Pendopo Rumah Jabatan Bupati Majene, Rabu 20 September 2024.

Kegiatan ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Majene Ardiansyah, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Majene, dr. H. Rahmat, Kabid Kesehatan Masyarakat (Kesmas) Dinkes Sulawesi Barat (Sulbar), dr. H. Muhammad Ihwan.

Kemudian Forkopimda, staf ahli, asisten pemerintah daerah, camat, 12 kepala desa/kelurahan, Babinsa, Bhabinkamtibmas, PKK, dan petugas sanitarian se-Kabupaten Majene.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebanyak 12 desa/kelurahan mendeklarasikan diri sebagai wilayah yang telah bebas dari kebiasaan buang air besar sembarangan.

Wilayah tersebut terdiri dari 11 desa, yaitu Desa Betteng, Desa Kabiraan, Desa Tandeallo, Desa Tallambalao, Desa Bonde Utara, Desa Puttada, Desa Leppangan, Desa Bababulo, dan Desa Sirindu serta 1 kelurahan, yakni Kelurahan Sirindu, yang tersebar di Kecamatan Tammeroddo dan Kecamatan Pamboang.

Dalam sambutannya, Sekda Majene Ardiansyah menekankan pentingnya deklarasi ini sebagai pemicu semangat bagi desa/kelurahan dan kecamatan lain yang belum mencapai status ODF untuk mempercepat pemenuhan akses sanitasi di wilayahnya masing-masing.

Ia menggarisbawahi bahwa deklarasi ini bukan hanya soal pengakuan semata, tetapi juga upaya untuk mengubah perilaku masyarakat agar membiasakan hidup bersih dan sehat, salah satunya dengan menggunakan jamban sehat.

Baca Juga: Dinkes Sulbar Ikuti Sosialisasi SP4N LAPOR! Selama 3 Hari di Bekasi

“Para kepala desa, khususnya yang wilayahnya belum SBS, perlu mengalokasikan anggaran desa untuk mendukung pemenuhan akses sanitasi di wilayah masing-masing,” ujar Ardiansyah.

Sementara Kabid Kesmas Dinkes Sulbar, dr Muhammad Ihwan, dalam sambutannya menekankan bahwa deklarasi ini adalah bagian dari penerapan 5 pilar Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM), terutama pilar pertama, yakni Stop Buang Air Besar Sembarangan.

Ia juga mengingatkan bahwa pencapaian target Kabupaten/Kota Sehat (KKS) tahun 2025 mensyaratkan 80% desa/kelurahan di suatu wilayah harus ODF.

“Momentum deklarasi ini harus menjadi langkah awal bagi kita semua untuk bersinergi dan berkolaborasi. Pemerintah, sektor swasta, lintas program, dan masyarakat harus bekerja bersama untuk mewujudkan Kabupaten Majene sebagai kabupaten sehat,” kata dr Ihwan.

Ia juga memberikan apresiasi atas terselenggaranya deklarasi ini dan berharap kabupaten lain dapat mengikuti langkah serupa, bahkan hingga tingkat kabupaten secara keseluruhan.

Deklarasi ini diharapkan menjadi titik awal bagi Kabupaten Majene untuk mencapai target sani-tasi total dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui perilaku hidup bersih dan sehat.

(adv/adm)

Berita Terkait

Wagub Sulbar Salim S Mengga: Mari Saling Membantu dan Fokus pada Kepentingan Rakyat
Safari Ramadan Pemprov Sulbar Ditutup di Mateng, SDK: “Kami Akan Terus Hadir”
Pemprov dan DPRD Sulbar Dukung Konten Kreator Ciptakan Konten Edukatif
SDK Tegaskan Komitmen Bangun Mateng: Jalan Topoyo-Tumbu-Patulana Mulai 2026
Pemprov Sulbar Komitmen Bantu Polman Tangani Sejumlah Persoalan
Pemkab Mamuju Launching Inovasi Taki Asuh Stunting
DPRD Sulbar dan DPRD Polman Perkuat Sinergi dalam Penerapan Efisiensi Belanja Daerah
Kadis PPKB Mamuju Ikuti Kunker dan Buka Puasa Bersama Bupati Sutinah di Simboro Mamuju

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 22:50 WIB

Wagub Sulbar Salim S Mengga: Mari Saling Membantu dan Fokus pada Kepentingan Rakyat

Sabtu, 22 Maret 2025 - 23:03 WIB

Safari Ramadan Pemprov Sulbar Ditutup di Mateng, SDK: “Kami Akan Terus Hadir”

Sabtu, 22 Maret 2025 - 23:00 WIB

Pemprov dan DPRD Sulbar Dukung Konten Kreator Ciptakan Konten Edukatif

Sabtu, 22 Maret 2025 - 22:55 WIB

HMI dan IKSAN Sulbar Gelar Seminar Kebangsaan, Diikuti Ratusan Pelajar SMA hingga Santri

Sabtu, 22 Maret 2025 - 22:35 WIB

SDK Tegaskan Komitmen Bangun Mateng: Jalan Topoyo-Tumbu-Patulana Mulai 2026

Rabu, 19 Maret 2025 - 23:08 WIB

DPRD Sulbar dan DPRD Polman Perkuat Sinergi dalam Penerapan Efisiensi Belanja Daerah

Minggu, 16 Maret 2025 - 11:58 WIB

Pemprov Sulbar dan Pemkab Mamuju Peringati Nuzulul Quran 1446 H di Masjid Raya Suada

Jumat, 14 Maret 2025 - 00:15 WIB

Safari Ramadan di Mamasa, Gubernur Sulbar Soroti Tantangan Pembangunan dan Komitmen Pemerintah

Berita Terbaru

Mamuju Tengah

DPRD Mateng Rapat Paripurna Penyerahan Dokumen Awal RPJMD 2025-2029

Selasa, 25 Mar 2025 - 21:22 WIB

x