Sambut Hari Bhayangkara Ke-75, Bid Dokkes Polda Sulbar Gelar Operasi Bibir Sumbing Gratis

- Jurnalis

Minggu, 6 Juni 2021 - 03:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SULBARPEDIA.COM, Mamuju, Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-75 pada tanggal 1 Juli nanti, Bidang Kedokteran dan kesehatan (Bid Dokkes) Polda Sulbar akan menggelar operasi pasien celah bibir dan langit-langit (bibir sumbing) di rumah sakit Bhayangkara Mamuju.

Operasi bibir sumbing ini rencananya akan digelar selama 2 hari yaitu tanggal 17 dan 18 Juni yang bekerja sama dengan Perhimpunan Ahli Bedah Plastik Indonesia (Perapi) dan badan amal Internasional Smile Train.

Kabid Dokkes Kombes Pol Asmarahadi menilai, pemilihan operasi bibir sumbing ini mempunyai manfaat yang luar biasa dan secara langsung menimbulkan rasa percaya diri pada pasiennya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kalau operasi celah bibir dan celah langit-langit ini dampaknya tidak hanya kepada pasien saja, tapi orang tua atau keluarga. Yang tadi barangkali ada yang kurang percaya diri, dengan operasi ini Inshaa Allah Bagian tubuh pasien akan Normal dan dapat kembali berfungsi”, kata Asmarahadi.

(Kabid Dokkes Kombes Pol Asmarahadi)

Dalam pelaksanaannya nanti, ada sejumlah kriteria atau persyaratan yang wajib dipenuhi oleh calon pasien operasi, diantaranya adalah pasien bibir sumbing berusia 3 bulan, berat badan minimal 5 Kg dan sehat secara umum (pemeriksaan lab, pemeriksaan Covid).

Sedangkan untuk calon pasien operasi sumbing celah langit-langit, pasien berusia 1 tahun, berat badan minimal 10 kg dan dinyatakan sehat secara umum setelah dilakukan pemeriksaan Laboratorium dan Covid-19.

“Ini salah satu bentuk Kepedulian Polri dan menjadi komitmen Pak Kapolda Sulbar juga dalam memberikan perhatian kepada masyarakat di samping tugas dan pokok fungsi Polri lainnya,” Ujarnya

Ia berharap, kegiatan Bakti Kesehatan Tahun 2021 ini dapat direspon dengan antusias oleh masyarakat seperti yang telah dilaksanakan di waktu sebelumnya.

(Hms/Hfs)

Berita Terkait

Ajak Siswa Mengenal dan Mencintai Daerah, Pemkab Mateng Gelar Lomba Bercerita Tingkat SD/MI
Kadinkes Sulbar Cek Kondisi 42 Balita di Majene Diduga Keracunan Usai Konsumsi Bubur
Kadinkes Sulbar Ungkap Angka Balita Ditimbang di Posyandu Capai 56,88% di April 2024
Dinkes Mamuju Bagikan Tablet Tambah Darah ke Siswi SMP-SMA di 20 Titik
Realisasi PAD per Mei 2024 Sudah Capai 28,7 Persen, BPKPD Sulbar Optimis Capai Target
Dinkes Sulbar Gelar Bimtek RME di Puskesmas Banggae 2 Majene
Cegah Stunting, Dinkes Sulbar Bagikan Paket Nutrisi ke Ibu Hamil dan Menyusui di Mamasa
Momentum Hardiknas 2024, Sekda Mateng: Tenaga Pendidik Seiring dengan Meningkatnya Teknologi

Berita Terkait

Rabu, 8 Mei 2024 - 20:00 WIB

Ajak Siswa Mengenal dan Mencintai Daerah, Pemkab Mateng Gelar Lomba Bercerita Tingkat SD/MI

Rabu, 8 Mei 2024 - 09:11 WIB

Kadinkes Sulbar Cek Kondisi 42 Balita di Majene Diduga Keracunan Usai Konsumsi Bubur

Selasa, 7 Mei 2024 - 19:57 WIB

Kadinkes Sulbar Ungkap Angka Balita Ditimbang di Posyandu Capai 56,88% di April 2024

Senin, 6 Mei 2024 - 07:26 WIB

Dinkes Sulbar Gelar Bimtek RME di Puskesmas Banggae 2 Majene

Minggu, 5 Mei 2024 - 06:17 WIB

Cegah Stunting, Dinkes Sulbar Bagikan Paket Nutrisi ke Ibu Hamil dan Menyusui di Mamasa

Sabtu, 4 Mei 2024 - 14:21 WIB

Momentum Hardiknas 2024, Sekda Mateng: Tenaga Pendidik Seiring dengan Meningkatnya Teknologi

Jumat, 3 Mei 2024 - 10:20 WIB

Kades Sandapang Mamuju Divonis Bebas di Kasus Persetubuhan Gadis ABG

Kamis, 2 Mei 2024 - 14:12 WIB

Sekda Mateng Bacakan Sambutan Mendikbudristek Nadiem Makarim di Momentum Hardiknas 2024

Berita Terbaru