Dinkes Mamuju Petakan Penularan DBD Melalui Penyelidikan Epidemiologi

- Jurnalis

Senin, 16 Januari 2023 - 06:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(Dinas Kesehatan Mamuju, foto: Istimewa)

(Dinas Kesehatan Mamuju, foto: Istimewa)

SULBARPEDIA.COM,- MAMUJU, Dinas Kesehatan (Dinkes) Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar) melakukan Penyelidikan Epidemiologi untuk memetakan penularan kasus Demam Berdarah Dengue (DBD). Hal itu untuk memastikan adanya jentik di lingkungan pasien yang terjangkit.

“Jika pasien tersebut positif, maka pengelola DBD puskesmas asal pasien, beserta pengelola surveilans, akan melakukan penyelidikan Epidemiologi,” kata Pengelola Program DBD Dinkes Mamuju Maghfira kepada wartawan, Senin (16/1/2023).

Maghfira menuturkan pihaknya akan melakukan kroscek jika ada laporan warga yang terjangkit DBD baik dari pemeriksaan awal di puskesmas maupun rumah sakit. Usai pemeriksaan kembali, pihaknya lantas melakukan penyelidikan Epidemiologi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

(Dinkes Mamuju saat lakukan fogging, foto: istimewa)

“Penyelidikan Epidemiologi bertujuan memastikan adanya jentik dilingkungan pasien berasal,” bebernya.

Penyelidikan itu akan menyasar 40 rumah dari lokasi pasien yang terjangkit. Pihaknya juga melakukan sosialisi terkait penyakit DBD kepada warga.

“Penyelidikan Epidemiologi dilakukan sambil melakukan sosialisasi terkait penyakit DBD. Itu dilakukan minimal 40 rumah dari lokasi rumah pasien DBD,
Jika ditemukan jentik, maka akan dilanjutkan dengan tindakan fogging,” pungkasnya.

Lebih jauh, kata Maghfita, saat ini pihaknya juga gencar melakukan pembagian Abate ke warga untuk mencegah perkembangbiakan nyamuk dalam genangan air. Ia juga memantau kasus DBD melalui group WhatsApp.

“Peningkatan monitoring juga kami lakukan melalui grup-group WhatsApp
agar kami dapat melakukan tindakan cepat dalam penanganan DBD,” ujarnya.

(adv/adm)

Berita Terkait

Basarnas Setop Pencarian Pria Terseret Arus Sungai Palapi, Korban Dinyatakan Hilang
Polresta Mamuju Catat 14 Kasus Laka Lantas Selama Operasi Ketupat Marano 2024
112 Pegawai Dinkes Sulbar Hadir di Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran, 4 Orang Cuti-Sakit
474 Penumpang Tujuan Balikpapan Padati Pelabuhan Feri Mamuju di H+4 Lebaran
Tim SAR Operasikan Drone Thermal Cari Pria Hilang Diduga Terseret Arus Sungai di Kalukku
Pria di Kalukku Hilang Usai Masuk Hutan Cari Pakan Ternak, Diduga Terseret Arus Sungai
Kadinkes Mamuju Bantah Kasus TBC di Buttuada Meningkat: Hanya 1 Penderita Meninggal
Geger Mayat Wanita Ditemukan Dalam Mobil di Mamuju, Polisi Datangi TKP

Berita Terkait

Selasa, 16 April 2024 - 19:34 WIB

112 Pegawai Dinkes Sulbar Hadir di Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran, 4 Orang Cuti-Sakit

Selasa, 16 April 2024 - 15:48 WIB

Rekrutmen Calon Anggota Komisi Informasi Sulbar Segera Dibuka, Pemprov Bentuk Timsel

Minggu, 14 April 2024 - 14:12 WIB

BPBD Sulbar Dorong Peran Aktif Masyarakat dalam Pencegahan Bencana Hidrometeorologi

Minggu, 14 April 2024 - 09:59 WIB

Dinilai Berhasil Pimpin Sulbar, Sekjen Kahmi Sulbar Harap Masa Tugas Prof Zudan Diperpanjang

Sabtu, 13 April 2024 - 18:24 WIB

Kepala BPBD Sulbar Dorong Kedisiplinan dan Tanggung Jawab Pegawai Pasca Libur Lebaran

Jumat, 12 April 2024 - 17:40 WIB

Hati-hati! Ada Penipu Catut Nama Pj Gubernur Sulbar Zudan Arif di Facebook

Kamis, 11 April 2024 - 10:08 WIB

Masa Jabatan Sebagai Pj Gubernur Sulbar Berakhir Mei 2024, Ini Kata Zudan Arif

Selasa, 9 April 2024 - 13:51 WIB

BPBD Sulbar Pastikan Informasi Gempa Bumi di Majene Adalah Hoax

Berita Terbaru