Fraksi Golkar Serahkan Bantuan ke Korban Kebakaran di Pekkabata Polman

- Jurnalis

Sabtu, 12 Desember 2020 - 05:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SULBARPEDIA.COM, – Fraksi Partai Golkar DPRD Sulbar hari ini Sabtu,12/12/20 menyerahkan bantuan sembako kepada korban kebakaran di Pekkabatta Kab. Polewali Mandar. Bantuan sembako yang berisi beras, gula, mie instan dan kebutuhan bahan pokok lainnya itu diserahkan lansung sekretaris Fraksi Golkar DPRD Sulbar Andi Muslim Fattah.

Kepada wartawan politisi senior partai Golkar Andi Muslim Fattah menjelaskan bahwa bantuan kemanusian itu sebagai bentuk perhatian dan partisipasi partai Golkar kepada keluarga korban kebakaran di Pekkabata Polman.

Pimpinan komisi III DPRD Sulbar itu mengatakan selain menyerahkan bantuan berupa sembako, Fraksi Golkar juga menyerahkan uang tunai sebesar 2.500 ribu rupiah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

” keluarga korban saat ini masih sok dan trauma, karena itu kami hadir memberikan bantuan stimulan, meskipun jumlahnya terbatas tapi semoga ini mampu meringankan beban korban kebakaran. Mereka menyampaikan ucapan terimkasih kepada partai Golkar dan Fraksi Golkar DPRD Sulbar.”kata Muslim. Muslim menjelaskan rumah korban kebakaran berada di gang atau lorong yang sempit sehingga pemadam kebakaran tidak mampu menjangkau lokasi tersebut. Akibatnya peristiwa kebakaran itu merenggut tiga korban jiwa, yaitu Nauval (6), Mariva (11), dan Indah (15).

“tentu ini harus menjadi perhatian Pemda, peristiwa ini harus menjadi pelajaran dan bahan evaluasi mengenai tata ruang kita, termasuk dalam hal mengeluarkan izin mendirikan bangunan (IMB). Pemda Polman juga harus memberikan pendampingan sikologi kepada keluarga korban karena sampai saat ini mereka masih trauma atas meninggalnya putra putri mereka.”jelas Muslim Fattah usai meninjau lokasi kebakaran.Terakhir Muslim mengajak Pemda Polman dan masyarakat Polman secara khusus agar dapat berpartisipasi, bahu membahu agar korban kebakaran dapat segera memiliki rumah kembali.

“Saat ini korban numpang di rumah keluarganya, Ia sangat membutuhkan bantuan stimulan dari semua pihak. Mari bergandengan tangan membantu saudara kita.”tutupnya.

Sebelumnya diberitakan, kebakaran di Polman ini terjadi pada hari Kamis (3/12/2020) dini hari. Kebakaran tersebut merenggut tiga korban jiwa yang masih berusia muda, yaitu Nauval (6), Mariva (11), dan Indah (15).

Peristiwa nahas ini terjadi di rumah warga bernama Udin (43 tahun), warga Jl Budi Utomo, kelurahan Pekkabatta, Polman pada Kamis dini hari sekitar pukul 01.00 Wita.

(Lal)

 

 

Berita Terkait

Pansus Ranperda Fasilitasi Penyelenggaran Pesantren DPRD Sulbar Kunker ke Polman dan Makassar
Bahas Ranperda Jasa Konstruksi, Pansus DPRD Sulbar Berkunjung ke Dinas Bina Marga Sulsel
H.Sudirman Pimpin Rapat Pansus Ranperda Perlindungan dan Pengembangan Ekosistem Ekonomi Kreatif
Taufiq Agus Pimpin Rapat Pansus Ranperda Pembinaan Jasa Konstruksi
Didampingi H.Sudirman, Ketua DPRD Sulbar Hadiri HUT ke-22 Kabupaten Mamasa
DPRD Sulbar Terima Kunjungan Koordinasi DPRD Kabupaten Mamasa
Tindaklanjuti Evaluasi Kemendagri, DPRD Sulbar Gelar Rapat Finalisasi Ranperda Tentang Pajak dan Retribusi Daerah
Pansus Ranperda Pengelolaan Keuangan Daerah Rampungkan Pembahasan, Sudirman: Segera Kita Disahkan

Berita Terkait

Minggu, 28 April 2024 - 16:39 WIB

Kadinkes Mamuju dr Sita Harit Ikuti Rapat Kerja Kesehatan Nasional di Banten

Jumat, 26 April 2024 - 19:37 WIB

Daftar Bakal Calon Bupati/Wakil Bupati, Hasanuddin Sailon Lanjutkan Kiprah Juangnya

Kamis, 25 April 2024 - 20:32 WIB

Kadinkes Sulbar Asran Masdy Ikuti Rakerkesnas 2024 di Jakarta

Rabu, 24 April 2024 - 18:33 WIB

Dinkes Mamuju Lakukan Tes Kebugaran Jasmani Bagi Calon Jemaah Haji

Rabu, 24 April 2024 - 06:14 WIB

Jokowi Tinjau RS Kondo Sapata, Kadinkes: Momentum Perbaikan-Peningkatan Layanan Kesehatan

Selasa, 23 April 2024 - 18:54 WIB

Dinkes Mamuju Fokus Terapkan Integrasi Layanan Primer di Posyandu Tahun Ini

Selasa, 23 April 2024 - 18:06 WIB

Lafkespri Sulbar Siap Layani Puskesmas dan Klinik yang Ingin Naik Status Akreditasi

Selasa, 23 April 2024 - 10:47 WIB

Dorong Kemajuan SPBE, Pemkab Mateng Gelar Forum Satu Data Indonesia

Berita Terbaru

Advertorial

Kadinkes Sulbar Asran Masdy Ikuti Rakerkesnas 2024 di Jakarta

Kamis, 25 Apr 2024 - 20:32 WIB