Lewat Rembuk Stunting, Sekdis PPKB Mamuju Harap Angka Stunting Turun Lampaui Capaian di 2023

- Jurnalis

Minggu, 16 Juni 2024 - 12:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekdis PPKB Mamuju, Abdul Rasyid, foto: adm

Sekdis PPKB Mamuju, Abdul Rasyid, foto: adm

SULBARPEDIA.COM,- Sekretaris Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PPKB) Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar) Abdul Rasyid mengharapkan angka prevalensi stunting Mamuju bisa segera turun melampau capain di tahun 2023. Salah satu upaya dilakukan yakni lewat Rapat Koordinasi (Rakor) Rembuk Stunting.

Rakor tersebut digelar di Aula Kantor Bupati Mamuju pada Jumat (14/6/2024) siang. Abdul Rasyid mengatakan pelaksanaan rembuk stunting melibatkan sejumlah pihak, di antaranya perwakilan puskesmas, desa dan kelurahan.

Rakor Rembuk Stunting Pemkab Mamuju, foto: dok.ist

“Jadi kegiatan hari ini pelaksanaan rembuk stunting, itu bagian dari pada 8 konvergensi penurunan stunting di Kabupaten Mamuju, hari ini kita melibatkan semua stakeholder yang terlibat dalam TPPS tingkat Kabupaten Mamuju, perwakilan puskesmas, desa, lurah,” ujar Rasyid kepada wartawan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Rasyid menuturkan kegiatan tersebut sebagai salah satu upaya percepatan penurunan stunting. Ia berharap angka stunting di Mamuju bisa turun dari capaian tahun sebelumnya.

“Harapan kita, sesuai dngan kegiatan ini langkah-langkah pemerintah dalam percepatan penurunan stunting itu bisa kita capai,” jelasnya.

Ia melanjutkan, target penurunan angka stunting tersebut bisa dicapai dengan kerja sama semua pihak. Ia meminta seluruh stakeholder terkait bisa bekerja maksimal dalam penanganan stunting.

“Untuk Kabupaten Mamuju sendiri untuk tahun 2024 ini, dengan kerja-kerja tim secara maksimal, maraton, secara massif, inshaallah penuruann stunting di Kabupaten Mamuju mungkin melebihi apa yg kita capai di tahun 2023,” tuturnya.

“Semua kader, semua yang terlibat, misalnya dari kader KB, semua yang terlibat baik tim pendamping keluarga, kita libatkan sehingga kerja-kerja kita ini secara massif. Inshaallah dngan usaha-usaha yang kita laksanakan kita bsa turunkan stunting di Kabupaten Mamuju,” tutup Rasyid.

Rakor Rembuk Stunting ini dibuka langsung oleh Bupati Mamuju Sitti Sutinah Suhardi. Kegiatan ini juga diikuti seluruh Kabid di DPPKB Mamuju, Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Mamuju dan sejumlah Kabid di Dinkes Mamuju.

Kemudian lurah, kepala desa, kepala puskesmas se-Kabupaten Mamuju. Termasuk kader yang berada dalam tim percepatan penurunan stunting.

(adv/adm)

Berita Terkait

Pj.Sekda Mateng Litha Febriani Buka Bimtek Penginputan SIRUP Anggaran 2025
30 Ribu Benih Ikan Nila Dilepas di Bendungan Banua Majene
Tekan Inflasi, Pemprov Sulbar dan Pemkab Majene Laksanakan Gerakan Pangan Murah
Inspirasi Kawasan Terpadu Cabe Salo Dua Enrekang, Akan Dikembangkan di Sulbar
Apel Terakhir, Bupati – Wabup Mateng Pamit di Akhir Masa Jabatan
Pj Gubernur Bahtiar Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Kantor Baznas Sulbar
DPRD Bahas Usulan Masa Jabatan Bupati dan Wabup Pasangkayu Periode 2021-2026
DPPKB Ungkap 17 SMP di Mamuju Sudah Terapkan SSK, 48 Sekolah Masih Digodok

Berita Terkait

Rabu, 12 Februari 2025 - 14:15 WIB

Pj.Sekda Mateng Litha Febriani Buka Bimtek Penginputan SIRUP Anggaran 2025

Selasa, 11 Februari 2025 - 15:20 WIB

Kapolres Mateng Bakal Tindak Tegas Bripda NI Jika Terbukti Suruh Pacar Aborsi

Senin, 10 Februari 2025 - 13:31 WIB

Apel Terakhir, Bupati – Wabup Mateng Pamit di Akhir Masa Jabatan

Rabu, 5 Februari 2025 - 19:22 WIB

Hadiri Peresmian Mako Polsek Budong-budong, Wabup Mateng: Dapat Memberi Manfaat untuk Masyarakat

Rabu, 5 Februari 2025 - 13:28 WIB

Pj.Sekda Mateng Hadiri Penetapan Paslon Bupati dan Wabup Terpilih Pilkada 2024

Selasa, 4 Februari 2025 - 19:25 WIB

Pemkab Mateng Susun Program Kerja 2025 dan Evaluasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik

Minggu, 2 Februari 2025 - 06:14 WIB

Pj Sekda Mateng Bersama Asisten I Dampingi Pj Gubernur Sulbar Lakukan Penebaran Benih Ikan Nila di Area Publik Kecamatan Tobadak

Kamis, 23 Januari 2025 - 14:32 WIB

Pemda Mateng Gelar Pelatihan Penerapan Aplikasi SiLincah

Berita Terbaru

Dok. istimewa

Advertorial

30 Ribu Benih Ikan Nila Dilepas di Bendungan Banua Majene

Rabu, 12 Feb 2025 - 10:37 WIB

x