MAMUJU,Terkait program peremajaan kebun kelapa sawit rakyat ( replanting), Kepala Bidang Perkebenuan Abd Waris Bestari menjelaskan data yang masuk untuk pemerintah Prov Sulbar 1.200 hektar. Dimana replanting tersebut,lebih banyak dilakukan di Kabupaten Pasangkayu.
“Mudah-mudahan hasil rakornas ini,kami akan sampaikan kedepan karena ini ada tanda tangan MoU. Antara badan pengelola keungan tentang peremajaan kelapa sawit (Bpkps) dengan KUD atau gapkotan yang ada di Kab.Mamuju,Kab.Mateng dan Kab. Pasangkayu,” terangnya,kamis (7/2/2019).
Lanjut dikatakannya, target untuk replanting ini sebanyak 5000 hektar. Selain itu Waris juga berharap ada penambahan untuk luas area replanting tersebut, sesuai dengan kordinasi dengan pihak Kab.Pasangkayu menyatakan bahwa ada penambahan untuk replanting ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Jadi setiap satu hektar itu petani akan mendapatkan 25 juta, geratis tidak ada pengembalian karena dananya itu dipotong dari ekspor 50 Dollar,mudah-mudahan tahun ini bisa dikerja.” Kuncinya
(Zul)