MAMUJU, Kepala Kepolisian (Polda) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), Menggelar Apel Pembukaan Lomba Implementasi 4 (empat) Pilar (Kepala Desa, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Penyuluh Agama dan Kamtibmas) Dalam Rangka HUT Bhayangkara ke 72 Tahun 2018 Wilayah Hukum Polda Sulbar, Dengan Tema: “Membangun Desa di Sulbar Melalui Kebersamaan.”
Acara tersebut dihadiri: Wakil Gubernur Sulbar Enny Agraeni Anwar,Kasrem 142/tatag Letkol Arh Muh Imran,Dandim 1418/Mamuju Letkol Inf Jamet Nejo,Kepala Kemenag Mamuju dan para undangan lainnya. Jumat (6/7/2018) di halaman Kantor Polda Sulbar.
Pada kesempatan itu Wakil Gubernur Sulbar Enny Angraeni Anwar mengapresiasi,pelaksanan kegitan perlombaan implementasi 4 pilar yang akan di ikuti oleh Kepala Desa, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Penyuluh Agama dan Kamtibmas, untuk selalu menjaga kebenekaan antar umat beragama serta menjaga persatuan dan keseatuan antar masyarakat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kegiatan ini betul-betul ingin menjamin masyarakat Sulbar,agar 4 pilar ini ditanamkan dalam jiwa kita dan sebagaimana kita ketahui bahwa 4 pilar sudah menjadi kewajiban kita untuk menanamkan dalam diri kita semenjak dari dulu kala.Beberapa waktu lalu termasuk juga pendidikan di sekolah-sekolah pendidikan pancasila sudah banyak di hilangkan,” ujar Enny Angraeni
Lanjut dikatakannya,melalui lomba ini dapat menyegarkan kembali nilai nilai pancasila terhadap masyarakat,siswa, agar nilai 4 pilar ini dapat ditanamkan dalam jiwa kita mulai dari anak-anak hingga keorang tua.
“Ini merupakan kekuatan dari negara kesatuan Rebublik Indonesia,kalau kita mampu meningkatkan sosialisasi 4 pilar ini tentu negara kita akan aman dan damai. Sekalilagi saya mengapresiasi lomba 4 pilar ini dengan tema Membangun Desa di Sulbar Melalui Kebersamaan,” sambung Wagub Sulbar.
Dikesempatan yang sama Kapolda Sulbar Brigjen Pol Baharuddin Djafar juga menuturkan,di daerah lain masih menggunakan 3 pilar namun di daerah kita ini menggunakan 4 pilar dimana 4 pilar ini harus terus disiolisasikan untuk mengujudkan masyarakat yang aman,damai serta mengujudkan Sulbar yang maju.
“Perlu kita laporkan sekarang saya bersama pak Dandrem,pak Kakanwil,unsur-unsur di BPMD, ini sudah disiolisasikan kesemua Kabupaten. Tinggal sekarang ini kita mau lombakan,saat kami mensiolisasikan kami bilang ada pemanfaatan dana sejak awal sudah di ikutkan pak Kapolsek,pak Denramil atau Babinsa,Kamtibmas dan penyuluh agama,” terang Kapolda Sulbar.
Baharuddin juga menambahkan,hal ini telah diterapkan program kerjasama 4 pilar ini dilaksanakan sebagai ujud untuk mendukung progaram pemerintah dalam membangun Desa,jika pembangunan Desa dapat berhasil tentu dapat memajukan daerah yang lain.
Sehingga selaras dengan kebijakan pemerintah, bukan saling untuk menginterpensi antara satu dengan yang lainnya.
“Ada sewaktu-waktu pak Kepala Desa itu mengajak Babinsa, duduk sambil membincangkan program yang dijalankan sehinga kerjasama ini sangat baik. Kalau mulai dari ujung bekerjasama sehingga satu dengan yang lain saling memahami dan saling memberikan masukkan, agar membangun di Desa sesuai dengan kebutuhan serta harapan masyarakat yang diawali dengan musyawarah perencanan pembangunan (musrembang).” Tutupnya
Dikesempatan itu Kapolda Sulbar Brigjen Pol Baharuddin Djafar,membuka secara resmi perlombaan Implementasi 4 (empat) Pilar dengan tema: Membangun Desa di Sulbar Melalui Kebersamaan.