Pemkab Mamuju Kembali Raih Penghargaan UHC, Bukti Komitmen Hadirkan Layanan Kesehatan Gratis

- Jurnalis

Jumat, 9 Agustus 2024 - 09:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SULBARPRDIA.COM,- Untuk kali kedua, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mamuju kembali menerima penghargaan Universal Health Coverage (UHC) dari Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia di Jakarta 8 Agustus 2024.

Penghargaan ini merupakan wujud komitmen Pemkab Mamuju dalam menghadirkan layanan kesehatan yang adil, bermutu dan tanpa hambatan finansial bagi warganya.

Bupati Mamuju Sitti Sutinah Suhardi turut menerima UHC Award yang digelar di The Krakatau Grand Ballroom TMII Jakarta.
Atas apresiasi tingkat nasional tersebut, Sutinah mengaku bangga telah mampu mempertahankan komitmen untuk menghadirkan layanan kesehatan gratis bagi masyarakat mamuju.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Ini tentu akan menjadi motivasi bagi kita untuk selalu berupaya memberikan layanan dasar dan sangat dibutuhkan masyarakat, meskipun komitmen ini kita lakukan ditengah keterbatasan finansial kita, namun saya ingin memastikan masyarakat mamuju bisa terjamin layanan kesehatannya, tanpa harus takut tidak mampu membayar kalau masuk Rumah Sakit atau Puskesmas,” kata Sutinah dalam keterangannya.

Berdasarkan data Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Mamuju, saat ini pemerintah yang melaksanakan visi Mamuju Keren, kembali mampu mengakomodasi hingga 98 persen masyarakat untuk mendapatkan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) melalui kepesertaan BPJS kesehatan. Persentase ini setara dengan capaian nasional, dan membawa Mamuju meraih UHC Award dengan kategori madya.

Baca Juga: Sutinah Minta TPPS Kerja Optimal, Target Angka Balita Ditimbang di Posyandu 100% Bulan Ini

Sutinah menuturkan meski cenderung menjadi kebijakan yang kurang populis, dan tidak banyak mendapat perhatian publik, dikarenakan tidak serta merta dapat disaksikan secara langsung sebagaimana pembangunan jalan dan jembatan, namun kebijakan pada layanan dasar sektor kesehatan ini telah diintervensi melalui alokasi anggaran dari APBD Mamuju rata-rata Rp 60 miliar setiap tahunnya.

“Kalau anggaran senilai ini kita alokasi untuk membangun jalan,tentu sudah banyak jalan yang bisa kita perbaiki, namun lagi-lagi saya tidak mau jalanan nanti bagus tapi masih banyak masyarakat yang sakit dan takut berobat, jual barang supaya bisa ke puskesmas, atau ibu hamil yang tidak bisa dirawat dan mengalami kematian hanya gara-gara tidak ada biaya,” tuturnya.

“Itulah sebabnya, kita terus berkomitmen untuk menghadirkan layanan kesehatan gratis ini sebagai salah satu program prioritas,” sambungnya.

(adv/adm)

Berita Terkait

Jadi Ketua Tim Kerja, Muh Izhar Siap Kampanyekan Ado-Damris hingga ke Akar Rumput
Geger Mayat Bayi Laki-laki Ditemukan di Kebun Kakao Mamuju, Polisi Selidiki
Sekprov Sulbar Lepas 43 Kafilah Lomba MTQ XXX di Samarinda, Harap Raih Prestasi Terbaik
Kadinkes Sulbar Ikuti Rakor Pemenuhan Bukti Dukung MCP-KPK
Hadapi Ancaman Megathrust, Pj Gubernur Bahtiar Imbau Pemkab se-Sulbar Tingkatkan Mitigasi
Bupati Aras Tammauni Lantik Litha Febriani Jadi Pj Sekda Mamuju Tengah
Bupati Mateng Aras Tammauni Hadiri Pelantikan 25 Anggota DPRD Periode 2024-2029
Capai Target NPAFP, Pemprov Sulbar Sabet Penghargaan dari Kemenkes RI

Berita Terkait

Senin, 2 September 2024 - 08:57 WIB

4 Paslon Pilgub Sulbar Selesai Jalani Tes Kesehatan, Hasilnya Diumumkan 5 September

Minggu, 1 September 2024 - 17:47 WIB

Ketua Tim Pemenangan Hasanuddin Sailong: Paslon Arsal-Askary Berpengalaman dan Tepat Melanjutkan Pembangunan

Sabtu, 31 Agustus 2024 - 18:41 WIB

Beredar Foto Bersama dengan Sahrul-Alamsyah, Arsal Aras: Ciptakan Pemilu Damai di Mateng

Sabtu, 31 Agustus 2024 - 10:49 WIB

Pasangan Syibli Sahabuddin-Zainal Abidin Usung Tema Keberagaman di Pilkada Polman

Sabtu, 31 Agustus 2024 - 05:35 WIB

KPU Mateng Resmi Tutup Pendaftaran, Pilkada Mateng Diikuti 3 Pasangan Calon

Jumat, 30 Agustus 2024 - 16:44 WIB

Dukung Pasangan WS-Hadir, Relawan Tanda Tangan di Kain Putih

Jumat, 30 Agustus 2024 - 14:28 WIB

Diumumkan KPU Polman, Ini Pasangan Bacabup-Bacawabup dan Partai Pengusungnya

Kamis, 29 Agustus 2024 - 19:42 WIB

Antar PHS-Enny Mendaftar di KPU Sulbar, Agus Ambo Djiwa: Kami Siap Berjuang

Berita Terbaru

Hukum dan Kriminal

Jajaran Polres Mateng Tangkap Ayah Tiri di Karossa Karena Setubuhi Anaknya

Sabtu, 7 Sep 2024 - 12:01 WIB

x