MAMUJU, Dalam rangka perekrutan Calon Mahasiswa Baru (Maba),Univesitas Tomakaka (Unika) Mamuju menggelar ujian tertulis bagi Calon Maba tahun ajaran 2018 – 2019. Minggu (26/8/ 2018).
Yusran yang merupakan ketua Panitia Peneriamaan Calon mahasiswa baru (Maba) Universitas Tomakaka Mamuju saat diwawancarai sejumlah wartawan menyatakan, saat ini pihaknya telah melaksanakan tes tertulis (penerimaan) Calaon mahasiswa baru tahun ajaran 2018 – 2019.Selain tes pihaknya juga akan melanjutkan dengan tes wawancara sampai tanggal 28 Agustus 2018.
“Tes tertulis baru-baru suda kita laksanakan dan akan dilanjutkan tes wawancara, setelah itu calon maba dinyatakan lulus dalam tes tertulis ini,” ujar Yursan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Lanjut Yusran, dari 1000 formulir yang telah diambil kata dia, hanya 570 orang yang mengikuti tes tertulis hari ini. Dimana untuk tahun ini kita hanya menerima calon Maba sebanyak 550 orang.
“Dari 570 orang yang ikut tes tertulis hari ini, hanya 550 yang akan diterima sebagai coalon Mahasiswa baru di Unika untuk tahun ajaran 2018 – 2019,” terangnya.
Yursan juga menambahkan,setiap tahunnya pendaftar selalu mengalami peningkatan. Dilihat dari tahun ajaran 2017 -2018 Kampus Unika merima 411 orang dan tahun ini kembali mengalami peningkatan.
“Pendaftar selalu tahunya mengalami peningkatan dan tahunnin8 kiya hanya menerima sebanyak 550 orang saja.” Tutup Yusran. (*/A1)