Warga dan Mahasiswa Kerja Bakti Perbaiki Jalan Rusak di Mamasa, Dulu Pembangunannya dari APBN

- Jurnalis

Rabu, 8 November 2023 - 05:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SULBARPEDIA.COM, – Warga Desa Uhaidao, Kecamatan Aralle, Kabupaten Mamasa, Provinsi Sulawesi Barat melakukan kerja bakti massal memperbaiki jalan yang kondisinya rusak parah dan sulit dilalui kendaraan.

Kerja bakti massal yang dilakukan pada hari Ahad (5 /11/2023) tersebut juga diikuti mahasiswa Universitas Negeri Makassar (UNM) yang sedang berada di Desa Uhaidao dalam rangka mengikuti program Kuliah Kerja Nyata (KKN).

Kepala Desa Uhaidao, Nawir, kepada media ini mengatakan kerja bakti massal yang dilaksanakan ini melibatkan seluruh anggota masyarakat, unsur pemertintah desa, kepala dusun, anggota Badan Permusyarawatan Desa (BPD), dan melibatkan mahasiswa KKN dari UNM Makassar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Nawir menjelaskan, jalan poros tersebut saat ini memang kondisinya rusak parah. “Tidak layak lagi untuk dilalui kendaraan. Padahal jalan itu adalah satu-satunya akses untuk menggerakkan perekonomian masyarakat. Atas dasar itulah kami terpanggil melakukan kerja bakti,” kata Nawir yang dihubungi melalui pesan singkat, Selasa, (7/11/2023).

Lebih lanjut Nawir mengungkapkan, jalan poros yang sudah kesekian kalinya diperbaiki warga secara gotong royong ini statusnya adalah jalan nasional yang menghubungkan Kecamatan Ulumanda di Kabupaten Majene.

Kata Nawir, proyek pelebaran dan peningkatan jalan ini dibangun dengan menggunakan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) senilai kurang lebih 5 Milyar pada tahun 2016.

“Waktu itu dilakukan pelebaran sekaligus penimbunan sirtu (pasir dan batu). Namun saat ini sirtunya sudah tidak nampak karena hanyut terbawa air,” kata Nawir.

Akibat tergerus air, kondisi jalan saat ini hanya berupa jalan tanah yang sulit dilalui kredaraan. Oleh karena itu, pihaknya mengharapkan ada perhatian dari pihak terkait di daerah dan pusat.

(Lal/Guf)

Berita Terkait

Presiden Jokowi Bakal Kunjungi 3 Kabupaten di Sulbar, Ini Agendanya
Menteri PPPA RI Apresiasi Pertamina, Hadirkan Program Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Berkelanjutan melalui SAPD
Berkah Ramadhan, Pertamina Sulawesi Tambah 16 Ribu Pasokan LPG 3 Kg di Sulbar
Pertamina Regional Sulawesi Jamin Ketersediaan BBM dan LPG Jelang Nataru
Pertamina Sesuaikan Harga LPG Non Subsidi, Harga LPG 5,5 Kg di Sulbar Turun Enam Ribu Rupiah
Membanggakan, Kader Posyandu Sulbar Raih Penghargaan di Jambore Tingkat Nasional
DPP ASLI Audiens dengan Sekda NTB, Bahas Agenda Silaturrahim Nasional Sajikan 10 Ribu Dulang, Target Raih Rekor MURI 
Bakorsi Majene dan Polman Resmi Dikukuhkan, Siap Jadi Garda Terdepan Menangkan AMIN

Berita Terkait

Kamis, 25 April 2024 - 20:32 WIB

Kadinkes Sulbar Asran Masdy Ikuti Rakerkesnas 2024 di Jakarta

Kamis, 25 April 2024 - 20:07 WIB

Hari Otoda ke 28 Tahun, Askary: Penanganan Stunting hingga Penerapan SPBE Wajib “On Progress”

Rabu, 24 April 2024 - 06:14 WIB

Jokowi Tinjau RS Kondo Sapata, Kadinkes: Momentum Perbaikan-Peningkatan Layanan Kesehatan

Selasa, 23 April 2024 - 18:54 WIB

Dinkes Mamuju Fokus Terapkan Integrasi Layanan Primer di Posyandu Tahun Ini

Selasa, 23 April 2024 - 18:06 WIB

Lafkespri Sulbar Siap Layani Puskesmas dan Klinik yang Ingin Naik Status Akreditasi

Selasa, 23 April 2024 - 10:47 WIB

Dorong Kemajuan SPBE, Pemkab Mateng Gelar Forum Satu Data Indonesia

Senin, 22 April 2024 - 23:54 WIB

Dinkes Sulbar Siapkan Mini ICU untuk Kebutuhan Medis Kunker Presiden Jokowi

Senin, 22 April 2024 - 15:58 WIB

Kadinkes Sulbar Sambut Kedatangan Menkes Budi di Mamuju

Berita Terbaru

Advertorial

Kadinkes Sulbar Asran Masdy Ikuti Rakerkesnas 2024 di Jakarta

Kamis, 25 Apr 2024 - 20:32 WIB

Kriminal

Polisi Bekuk 3 Pengedar-Pemakai Narkoba di Tobadak Mateng

Kamis, 25 Apr 2024 - 11:07 WIB

Politik

PAN Sulbar Kompak Dukung Zulkifli Hasan Jadi Ketum 3 Periode

Kamis, 25 Apr 2024 - 09:06 WIB