BNNP Sulbar Gandeng IMI dan BSC Perangi Narkoba

- Jurnalis

Rabu, 17 Maret 2021 - 00:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SULBARPEDIA.COM,- Dalam rangka mencegah dan menekan peredaran gelap narkoba di Sulawesi Barat, BNNP Sulbar tidak bosan dalam memberikan sosialisasi Pencegahan Penyalahgunaan dan Pemberantasan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) dan mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama perang terhadap narkoba (War On Drugs).

Melalui Ikatan Motor Indonesia (IMI) dan Bikers Scorpio Comunity (BSC) Mamuju, BNNP Sulbar menggalakkan War On Drugs kepada seluruh anggota club motor Bikers Scorpio Comunity

“Ini merupakan bentuk dukungan club motor dalam memerangi narkoba, bersama IMI dan BSC bersyukur hari ini bisa kumpul meskipun dalam kondisi terbatas berbincang santai membahas permasalahan narkoba khususnya di Sulbar,” kata Kepala BNNP Sulbar Brigjen Pol. Sumirat Dwiyanto.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan ini didahului kunjungan Ketua MPR RI sekaligus Ketua IMI Bambang Soesatyo ke Kepala BNN RI Komjen Pol Petrus R. Golose di kantor BNN RI di Jakarta beberapa waktu lalu dan ditindak lajuti oleh BNNP Sulawesi Barat

“Menindaklanjuti hasil pertemuan Ketua MPR yang sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia Pak Bambang Soesatyo dengan Kepala BNN RI Bapak Komjen Pol Petrus R. Golose di jakarta kami juga langsung melakukan pertemuan dengan pengurus IMI Sulbar dan rekan-rekan Bikers Scorpio Club untuk membantu BNNP Sulbar dalam mengedukasi masyarakat untuk menjauhi narkoba yang selanjutnya bersama menyusun samboyan Indonesia Juara, Indonesia Bersih Narkoba, Langit Biru, dan Tertib Lalu Lintas,”kata Brigjen Pol.Sumirat.Ditempat yang sama Kepala Dinas Kominfo Sulbar Safaruddin Sanusi selaku pembina komunitas motor BSC mengapresiasi kegiatan informasi dan edukasi P4GN yang diinisiasi oleh BNNP Sulbar. Ia berharap kegiatan ini tidak hanya menjadi seremonial saja, namun akan terus ditindak lanjuti dengan membangun kolaborasi antara BNNP dengan para Bikers, seluruh stakeholder yang ada serta dinas kominfo sebagai perpanjangan tangan pemerintah dalam menyebar luaskan informasi yang penting bagi masyarakat.

“Karena bahaya narkoba ini jika kita cegah sejak awal maka ini akan membahayakan generasi kita. Bukan hanya Pandemi dan bencana alam yang membahayakan tetapi penyalahgunaan Narkoba pun adalah bahaya yang harus kita cegah-tangkal sejak dini,”ungkap Safaruddin yang juga menjabat sebagai Kadis Kominfo provinsi Sulbar itu.

Safaruddin juga berharap kepada komunitas yang ia bimbing itu (BSC_red;) agar dalam berkomunitas, bukan hanya menjadi ‘Bikers'(Pengendara) tetapi juga menjadi motivator ditengah masyarakat yang hadir dimana saja memberikan motivasi positif dan menjadi contoh atau teladan kepada komunitas lainnya untuk menjauhkan diri dari bahaya Narkoba.

“Narkoba Tidak Boleh tumbuh subur di Sulawesi barat,” tutupnya.

Diketahui pertemuan tersebut merupakan langkah awal dalam upaya menjalin sinergitas dengan seluruh elemen masyarakat dalam upaya meningkatkan upaya P4GN (Pencegahan Penyalahgunaan dan Pemberantasan Peredaran Gelap Narkoba) di Sulbar yang nantinya akan ditindak lanjuti dengan MoU (Memorandum of Understanding) ataupun jenis kesepakatan lainnya sehingga berbagai kegiatan positif pun dapat dilakukan untuk mewujudkan Sulbar yang ‘BERSINAR’ (Bersih dari Narkoba).

(Lis/Lis)

 

 

Berita Terkait

Presiden Jokowi Bakal Kunjungi 3 Kabupaten di Sulbar, Ini Agendanya
Menteri PPPA RI Apresiasi Pertamina, Hadirkan Program Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Berkelanjutan melalui SAPD
Berkah Ramadhan, Pertamina Sulawesi Tambah 16 Ribu Pasokan LPG 3 Kg di Sulbar
Pertamina Regional Sulawesi Jamin Ketersediaan BBM dan LPG Jelang Nataru
Pertamina Sesuaikan Harga LPG Non Subsidi, Harga LPG 5,5 Kg di Sulbar Turun Enam Ribu Rupiah
Membanggakan, Kader Posyandu Sulbar Raih Penghargaan di Jambore Tingkat Nasional
DPP ASLI Audiens dengan Sekda NTB, Bahas Agenda Silaturrahim Nasional Sajikan 10 Ribu Dulang, Target Raih Rekor MURI 
Warga dan Mahasiswa Kerja Bakti Perbaiki Jalan Rusak di Mamasa, Dulu Pembangunannya dari APBN

Berita Terkait

Minggu, 5 Mei 2024 - 06:17 WIB

Cegah Stunting, Dinkes Sulbar Bagikan Paket Nutrisi ke Ibu Hamil dan Menyusui di Mamasa

Sabtu, 4 Mei 2024 - 14:21 WIB

Momentum Hardiknas 2024, Sekda Mateng: Tenaga Pendidik Seiring dengan Meningkatnya Teknologi

Jumat, 3 Mei 2024 - 20:38 WIB

Bawaslu Mateng Buka Pendaftaran Panwascam Se-Kab.Mamuju Tengah

Jumat, 3 Mei 2024 - 10:42 WIB

KPU Mateng Rapat Pleno Penetapan 25 Calon Terpilih Anggota DPRD Hasil Pileg 2024

Kamis, 2 Mei 2024 - 11:06 WIB

Pemkab Mamuju Target Angka Stunting Turun Jadi 20 Persen di 2024

Kamis, 2 Mei 2024 - 11:04 WIB

Kadis PPKB Mamuju Hadiri Rakerda Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting

Rabu, 1 Mei 2024 - 18:00 WIB

FKP Laporkan Hasil Pemeriksaan BPK RI Temuan Belanja Perjalanan Dinas 11 OPD di Mateng

Rabu, 1 Mei 2024 - 16:18 WIB

Tingkatkan Produktivitas, Pemkab Mateng Salurkan Bantuan Alat Tangkap Nelayan di Desa Budong Budong

Berita Terbaru

Mamuju Tengah

Bawaslu Mateng Buka Pendaftaran Panwascam Se-Kab.Mamuju Tengah

Jumat, 3 Mei 2024 - 20:38 WIB