PDIP Sulbar Resmi Tutup Pendaftaran Bakal Calon Gubernur, ABM, AIM dan PHS Berebut Rekomendasi

- Jurnalis

Rabu, 22 Mei 2024 - 13:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SULBARPEDIA.COM, – DPD PDIP Sulbar resmi menutup pendaftaran bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulbar pada Selasa (21/5/2024) kemarin, sejak dibuka pada Rabu (1/5/2024).

Ketua DPD PDIP Sulbar Agus Ambo Djiwa mengemukakan, hingga penutupan pendaftaran, ada tiga bakal calon Gubernur Sulbar yang mendaftar yaitu Ali Baal Masdar (ABM), Andi Ibrahim Masdar (AIM), dan Prof Husain Syam (PHS). Sedangkan bakal Calon Wagub hanya satu orang yang mendaftar yaitu Lukman Said.

“Selanjutnya kita tunggu arahan dari DPP PDIP. Kita usulkan saja semua yang mendaftar lalu nanti DPP (PDIP) yang mengeluarkan surat tugas. Nantinya kan keputusan akhir ada di tangan Ibu Ketua Umum, Ibu Megawati,” kata Agus, melalui sambungan telepon, Rabu (22/5/2024).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Agus menambahkan, meski demikian DPP PDIP tetap meminta pertimbangan dari DPD PDIP tingkat provinsi maupun DPC PDIP tingkat kabupaten.

“Tetap ada pertimbangan dari DPD provinsi maupun kabupaten sebelum DPP mengambil keputusan. Selain itu, hasil survei juga akan menjadi pertimbangan nanti,” ujar mantan Bupati Pasangkayu dua periode ini.

Saat ini, survei internal PDIP masih berjalan. Selain itu, tiap bakal calon yang mendaftar juga masing-masing melakukan survei untuk mereka sendiri.

“Tiap hasil survei itu nantinya akan dikombinasikan. Kita lihat hasil survei internal kita dan kita lihat juga hasil dari mereka. Jadi, semuanya akan menjadi pertimbangan.” jelas Agus.

Sekedar informasi, ABM adalah Gubernur Sulbar periode 2017-2022 dan juga mantan Bupati Polman dua periode. AIM adalah mantan Bupati Polman dua periode dan pernah menjadi anggota DPRD Sulbar. PHS adalah mantan Rektor UNM dua periode.

(Lis/Lal)

 

Berita Terkait

KPU Luncurkan Tahapan dan Tagline Pilkada Sulbar Tahun 2024
Mendaftar di PKB Mamuju, Irwan Pababari Juga Ingin Didukung Keluarga Besar NU
Serius Bertarung di Pilkada Mamuju, Irwan Juga Mendaftar di Gerindra
Mendaftar di Nasdem, Irwan Pababari Ajak Nasdem Berkoalisi Bangun Mamuju
Daftar Bakal Calon Bupati/Wakil Bupati, Hasanuddin Sailon Lanjutkan Kiprah Juangnya
PAN Sulbar Kompak Dukung Zulkifli Hasan Jadi Ketum 3 Periode
Dapat Tugas Dari DPP Golkar, Asnuddin Sokong Siap Bertarung di Pilkada Majene
Raih 10 Kursi, Golkar Geser Demokrat Dari Posisi Ketua DPRD Sulbar

Berita Terkait

Jumat, 26 Juli 2024 - 23:48 WIB

Pemuda di Mamuju Jadi Pengedar Narkoba Ditangkap, 11 Saset Sabu Disita

Kamis, 25 Juli 2024 - 02:22 WIB

Bejat! Pria di Kalukku Mamuju Setubuhi Putri Kandung Usia 13 Tahun

Rabu, 17 Juli 2024 - 19:37 WIB

Polisi Tangkap Remaja Ngaku Temukan Bayi di Kebun Sawit Mateng, Ternyata Hasil Hubungan Gelap

Sabtu, 13 Juli 2024 - 17:31 WIB

Motif Pria di Mateng Siram Wajah Istri Pakai Air Keras, Curiga Korban Selingkuh

Sabtu, 13 Juli 2024 - 04:58 WIB

Pria di Mamuju Tengah Siram Wajah Istri Pakai Air Keras, Pelaku Ditangkap!

Kamis, 4 Juli 2024 - 17:22 WIB

Emak-emak di Pasangkayu Jadi Pengedar Narkoba Ditangkap, Sabu 24 Saset Disita

Kamis, 4 Juli 2024 - 10:45 WIB

MUI Majene Resmi Lantik Pengurus MUI Tubo Sendana

Senin, 24 Juni 2024 - 18:16 WIB

Pria di Bonehau Ditikam di Acara Pesta Nikah, Pelaku Kabur Kini Diburu Polisi

Berita Terbaru

Berita Terbaru

Kades Salugatta Berikan Bantuan Warga Korban Kebakaran

Rabu, 24 Jul 2024 - 21:22 WIB