Ratusan Santri Mamuju Ikuti Forum Pendidikan Karakter Pancasila, Perkuat Nasionalisme

- Jurnalis

Senin, 3 April 2023 - 22:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(Ratusan santri ikuti forum pendidikan karakter pancasila, foto: dok.ist)

(Ratusan santri ikuti forum pendidikan karakter pancasila, foto: dok.ist)

SULBARPEDIA.COM,- Sebanyak 150 santri di Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar) mengikuti forum pendidikan karakter pancasila yang diinisiasi Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) RI melalui Direktorat Informasi dan Komunikasi Pembangunan Manusia dan Kebudayaan.

Kegiatan tersebut dihelat di pondok pesantren (ponpes) Attahiriyah Annahdhiyah yang terletak di Kecamatan Kalukku, Mamuju pada Senin (3/4/2023).

Direktur Informasi dan Komunikasi Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Wiryanta dalam sambutannya mengatakan forum ini bertujuan untuk menanamkan jiwa nasionalisme para santri untuk lebih mencintai tanah air serta kebudayaan bangsa.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Termasuk mengedukasi masyarakat, khususnya para santri perihal moderasi beragama dan memotivasi generasi muda agar dapat memanfaatkan serta memaksimalkan kemampuannya untuk mengimplementasikan nilai-nilai pancasila,” ujar Wiryanta.

(Kementrian Kominfo gelar forum pendidikan karakter pancasila di Mamuju, foto: adm)

Dia menambahkan kegiatan ini nantinya diharapkan menjadikan para santri memahami arti toleransi antar sesama anak bangsa. Hal itu dinilainya penting agar tidak mudah terpecah dan dipengaruhi budaya asing.

“Diharapkan (dari kegiatan ini) meningkatnya rasa toleransi antar masyarakat sehingga tidak mudah terpecah dan terpengaruh budaya asing ditengah arus kemajuan teknologi,” paparnya.

Baca juga: Kementerian Kominfo Gelar Forum Pendidikan Karakter Pancasila Bagi 150 Santri di Mamuju

Dia juga berharap agar nantinya para santri bisa memahami nilai pancasila dan mengemplementasikan dalam kehidupan.

“Generasi muda khusunya para Santri mampu mengimplementasikan nilai-nilai
pancasila, sehingga mampu memahami pentingnya penguatan karakter,” jelas Wiryanta.

Untuk diketahui, kegiatan ini juga menghadirkan tiga pembicara. Diantaranya Direktur Pengkajian Implementasi Pembinaan Ideologi Pancasila BPIP RI Irene Camelyn Sinaga, Akademisi Drs Sudarsana dan influenser Gita Ginezza.

Kegiatan ini turut dirangkaikan dengan buka bersama 150 santri, warga dan pihak Kementrian Kominfo.

(adm/adm)

Berita Terkait

Dinkes Sulbar Terima Kunjungan BPJS Kesehatan untuk Perkuat Sinergi dan Koordinasi
Silaturahmi POM TNI dan Propam Polda Sulbar, Kuatkan Sinergitas Jelang Pilkada 2024
Siap Siaga Hadapi Bencana, Dinkes Sulbar Adakan Pertemuan Disaster Medical Team di Mamuju
Kemendagri Tunjuk Sekda Muhammad Idris Jadi Plh Gubernur Sulbar
Dinkes Sulbar Beri Bantuan Logistik Kesehatan untuk Penanganan 42 Balita Diduga Keracunan di Majene
Kadinkes Sulbar Cek Kondisi 42 Balita di Majene Diduga Keracunan Usai Konsumsi Bubur
Kadinkes Sulbar Ungkap Angka Balita Ditimbang di Posyandu Capai 56,88% di April 2024
Realisasi PAD per Mei 2024 Sudah Capai 28,7 Persen, BPKPD Sulbar Optimis Capai Target

Berita Terkait

Minggu, 19 Mei 2024 - 15:40 WIB

DPPKB Mamuju Sukses Gelar Ajang Pemilihan Duta Genre 2024, Ini Pemenangnya

Sabtu, 18 Mei 2024 - 13:27 WIB

DPPKB Mamuju Tuntaskan Pelatihan Pelayanan Kontrasepsi Gelombang Pertama

Jumat, 17 Mei 2024 - 08:02 WIB

Dinkes Catat 271 Calon Jemaah Haji Mamuju Sudah Divaksin Meningitis

Kamis, 16 Mei 2024 - 19:26 WIB

Silaturahmi POM TNI dan Propam Polda Sulbar, Kuatkan Sinergitas Jelang Pilkada 2024

Rabu, 15 Mei 2024 - 22:49 WIB

Dinas PPKB Mamuju Beri Pembekalan 20 Finalis Duta Genre, Ada Pelajar dan Mahasiswa

Rabu, 15 Mei 2024 - 16:32 WIB

DPPKB Mamuju Ungkap Distribusi Alokon di 34 Faskes Capai 45% Selama Januari-Mei 2024

Rabu, 15 Mei 2024 - 12:13 WIB

Dinkes Mamuju Gelar Rakor dan Evaluasi 12 Indikator SPM Bidang Kesehatan

Rabu, 15 Mei 2024 - 07:53 WIB

Dinkes Evaluasi Disiplin Kerja Nakes Puskesmas Tapalang Pasca Sidak Bupati Mamuju

Berita Terbaru

Berita Terbaru

Arsal Aras Hadiri Milad Ke-10 HPPM Mateng Palu

Minggu, 19 Mei 2024 - 18:43 WIB