Bawaslu Sulbar Akan Kawal Verifikasi Faktual Parpol

- Jurnalis

Rabu, 13 Desember 2017 - 05:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MAMUJU,SULBARPEDIA.COM-Pimpinan Bawaslu Sulbar berkomitmen mengawal proses faktualisasi Partai politik calon peserta pemilu 2019. Hal itu dilakukan agar hasil verifikasi faktual yang dilakukan KPUD dapat benar-benar aktual dan dapat dipertanggungjawabkan.

Ketua Bawaslu Sulbar Sulfan Sulo menegaskan pihaknya akan melakukan pengawasan intensif terhadap verifikasi faktual partai politik calon peserta pemilu 2019 yang akan dilaksanakan bulan ini.

“Kita akan terlibat dalam verifikasi faktual yang nanti akan dilakukan KPU, kalau perlu kita akan turun ke kecamatan,”kata Sulfan Sulo pada acara fasilitasi tahapan pengawasan Pileg dan Pilpres dan persiapan pengawasan verifikasi faktual Parpol calon perserta pemilu 2019 di Hotel Tamborang Mamuju, Rabu 13/12/17.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pimpinan Bawaslu Sulbar Sukriadi Narno mengatakan KPU dan Bawaslu sama-sama merupakan penyelenggara pemilu, agar tugas dan fungsinya dapat berjalan dengan baik maka perlu kordinasi dan komonikasi yang baik.

” Saya kira kordinasi dan komonikasi kita dengan KPU Sulbar sudah cukup baik, ini perlu dipertahankan bahkan kalau perlu di tingkatkan, kita berharap KPU Sulbar juga lebih terbuka kepada kami.”Kata Sukriadi.

Ketua KPU Sulbar Usman Suhuriah menegaskan pihaknya dan jajarannya siap terbuka mengenai dana yang dibutuhkan Bawaslu dan jajarannya.

“Kami terbuka, ego sektoral harus dibuang jauh-jauh, komonikasi dan kordinasi antara KPU dan Bawaslu harus baik. Ini supaya tidak saling mencurigai,”kata Usman

Kordinasi antar lembaga itu penting kata Usman agar persepsi mengenai aturan teknis tidak multi tafsir, sehingga pelaksanaan tugas dan fungsi masing-masing lembaga dapat berjalan dengan baik.

“menyamakan persepsi soal aturan teknis itu penting,sehingga kordinasi berkelanjutan harus sering-sering kita lakukan, kalau perlu kita ngopi di caffe sama-sama.”Paparnya.

Acara fasilitasi tahapan pengawasan Pileg dan Pilpres dan persiapan pengawasan verifikasi faktual Parpol calon perserta pemilu 2019 di Hotel Berkah Mamuju di hadiri anggota Panwas sekabupaten di Sulbar dan anggota KPU kabupaten se-sulbar. Hadir pula pada kesempatan itu mantan ketua Bawaslu Sulbar sebagai pembicara Busran Riandy.

(*/Lal)

Berita Terkait

Jelang Pilgub Sulbar, Prabowo Perintahkan Menangkan ABM-Arwan
Relawan Teratai Topoyo dan Tobadak Optimis Arsal-Askary Menang di Semua TPS
Kampanye di Pangalloang, Arsal Janji Maksimalkan Pelayanan Dasar dan Benahi Infrastruktur
Paslon Arsal-Askary Mengalir Dukungan dari Sejumlah Tokoh Masyarakat
Berkunjung ke Malunda, ABM Janji Bantu Petani Nilam
Relawan Teratai Kawal Kampanye Arsal-Askary di Paraili dan Tobadak 1
Arsal-Askary Unggul di Survei LSI, Ini Jawaban Dirut Logos Politika Maenunis
Tim Teratai Arsal-Askary Rekrut Relawan Hingga TPS

Berita Terkait

Jumat, 8 November 2024 - 08:23 WIB

3 Pemuda Isap Lem di Stadion Manakarra Mamuju Berakhir Diciduk Polisi

Rabu, 6 November 2024 - 20:20 WIB

Jadi Caketum Tunggal Hipmi Mamuju, Ini Profil Lengkap Rafiulnul Arsa

Rabu, 6 November 2024 - 20:13 WIB

Jadi Caketum HIPMI Mamuju, Begini Visi Misi Rafiulnur Arsa

Rabu, 6 November 2024 - 11:38 WIB

Pria ODGJ Ancam Warga Pakai Parang di Depan SMKN 1 Rangas Mamuju, Polisi Datangi TKP

Selasa, 5 November 2024 - 17:33 WIB

Camat Kalumpang Diduga Kampanyekan Paslon Pilgub Kini Dilaporkan ke Bawaslu Sulbar

Selasa, 5 November 2024 - 06:44 WIB

Panitia Muscab Hipmi Mamuju Tetapkan Rafiulnur Arsa sebagai Calon Tunggal 

Senin, 4 November 2024 - 18:27 WIB

Kakek di Mamuju Perkosa Gadis ABG 15 Tahun Berulang Kali Ditangkap

Minggu, 3 November 2024 - 10:36 WIB

Poltekkes Kemenkes Mamuju Gelar Pelatihan Pengukuran Antopometri bagi Kader Posyandu di Desa Bonda

Berita Terbaru

Berita Terbaru

Arsal-Askary Unggul Di Pemilih Gen-Z Dan Millenials

Kamis, 7 Nov 2024 - 20:50 WIB

x