Berkas 45 Bacaleg Golkar Sulbar Dinyatakan Memenuhi Syarat, Tamrin Endeng Maju Kembali

- Jurnalis

Minggu, 9 Juli 2023 - 23:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SULBARPEDIA.COM,- Ketua harian Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Prov. Sulbar Irwan Satya Putra Pababari didampingi Sekretaris DPD Golkar Sulbar Andi Muslim Fattah menyerahkan dokumen perbaikan bakal calon legislatif DPRD Sulbar ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Sulbar Minggu malam, (09/07/23).

Berkas 45 Bacaleg DPRD Sulbar ini diserahkan kembali ke KPU setelah sebelumnya dilakukan beberapa perbaikan dan penyempurnaan.

Rombongan DPD Golkar Sulbar ini datang sekira pukul 22.00 dan lansung diterima oleh seluruh komisioner KPU Sulbar secara lengkap. Hadir pula sejumlah komisioner Bawaslu Sulbar. Setelah dilakukan penelitian dan pengecekan sekira kurang lebih 30 menit, berkas 45 Bacaleg Golkar dinyatakan lengkap dan memenuhi syarat (MS).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sekretaris DPD Golkar Sulbar Andi Muslim Fattah kepada wartawan mengaku bersyukur karena berkas Bacaleg DPRD Sulbar disemua dapil dinyatakan memenuhi syarat dan lengkap tanpa kekurangan apapun.

“Alhamdulillah semua berkas Bacaleg kami dinyatakan lengkap oleh KPU, semoga ini menjadi awal yang baik bagi para Caleg Golkar disemua dapil. Bacaleg Golkar ditingkat kabupaten juga semuanya telah dinyatakan lengkap.”kata anggota DPRD Sulbar ini.

Wakil ketua komisi I DPRD Sulbar ini menjelaskan 45 Bacaleg yang daftarkan ke KPU ini merupakan kader terbaik partai Golkar Sulbar yang diharapkan mampu mendulang suara pada pemilu 2024 dan mengantarkan Golkar sebagai partai pemenang pemilu.

” 45 Caleg yang kami telah daftarkan ini tentu punya kelebihan masing-masing dan sudah kami saring. Kami yakin Golkar akan menang, komposisi Caleg kami disemua dapil handal punya kapasistas.”terangnya.

Tamrin Endeng Maju Kembali

Politisi senior Partai Golkar HM.Tamrin Endeng kembali maju sebagai Caleg DPRD Prov.Sulbar dapil Mamuju. Mantan anggota DPRD Sulbar 3 periode ini menyatakan dirinya siap kembali bertarung pada pemilu 2024 mendatang.

Majunya kembali Tamrin Endeng di dapil Mamuju tak lain karena ingin memastikan bahwa Golkar akan kembali menjadi pemenang di Mamuju dan Sulbar secara umum.

“Demi kebangkitan dan kejayaan Golkar di Sulbar saya siap maju kembali.”singkat mantan ketua DPRD Mamuju ini.

(Lal)

Berita Terkait

KPU Luncurkan Tahapan dan Tagline Pilkada Sulbar Tahun 2024
Mendaftar di PKB Mamuju, Irwan Pababari Juga Ingin Didukung Keluarga Besar NU
PDIP Sulbar Resmi Tutup Pendaftaran Bakal Calon Gubernur, ABM, AIM dan PHS Berebut Rekomendasi
Serius Bertarung di Pilkada Mamuju, Irwan Juga Mendaftar di Gerindra
Mendaftar di Nasdem, Irwan Pababari Ajak Nasdem Berkoalisi Bangun Mamuju
Daftar Bakal Calon Bupati/Wakil Bupati, Hasanuddin Sailon Lanjutkan Kiprah Juangnya
PAN Sulbar Kompak Dukung Zulkifli Hasan Jadi Ketum 3 Periode
Dapat Tugas Dari DPP Golkar, Asnuddin Sokong Siap Bertarung di Pilkada Majene

Berita Terkait

Jumat, 26 Juli 2024 - 23:48 WIB

Pemuda di Mamuju Jadi Pengedar Narkoba Ditangkap, 11 Saset Sabu Disita

Kamis, 25 Juli 2024 - 02:22 WIB

Bejat! Pria di Kalukku Mamuju Setubuhi Putri Kandung Usia 13 Tahun

Rabu, 17 Juli 2024 - 19:37 WIB

Polisi Tangkap Remaja Ngaku Temukan Bayi di Kebun Sawit Mateng, Ternyata Hasil Hubungan Gelap

Sabtu, 13 Juli 2024 - 17:31 WIB

Motif Pria di Mateng Siram Wajah Istri Pakai Air Keras, Curiga Korban Selingkuh

Sabtu, 13 Juli 2024 - 04:58 WIB

Pria di Mamuju Tengah Siram Wajah Istri Pakai Air Keras, Pelaku Ditangkap!

Kamis, 4 Juli 2024 - 17:22 WIB

Emak-emak di Pasangkayu Jadi Pengedar Narkoba Ditangkap, Sabu 24 Saset Disita

Kamis, 4 Juli 2024 - 10:45 WIB

MUI Majene Resmi Lantik Pengurus MUI Tubo Sendana

Senin, 24 Juni 2024 - 18:16 WIB

Pria di Bonehau Ditikam di Acara Pesta Nikah, Pelaku Kabur Kini Diburu Polisi

Berita Terbaru

Berita Terbaru

Kades Salugatta Berikan Bantuan Warga Korban Kebakaran

Rabu, 24 Jul 2024 - 21:22 WIB