PASANGKAYU, SULBARPEDIA.COM – Bupati Pasangkayu Agus Ambo Djiwa menghadiri acara syukuran dan pesta panen yang diadakan oleh warga Desa Pangiang, Kecamatan Bambalamotu, Pasangkayu, Senin (1/4).
Menurut Agus, kegiatan ini merupakan tradisi masyarakat untuk mensyukuri hasil panen sekaligus sebagai ajang berkumpul masyarakat guna merayakan kegembiraan atas hasil panen yang melimpah.
Pada kesempatan ini, Agus juga menyampaikan bahwa lokasi pertanian Desa Pangiang akan dijadikan pusat percontohan untuk bidang pertanian di Kabupaten Pasangkayu. Kegiatan ini ditandai dengan pemotongan padi secara simbolis oleh Bupati Pasangkayu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
” saya liat hasil panen kali ini sangat memuaskan, insallah kedepan lahan pertanian kita akan perbanyak, cetak sawah harus kembali kita perbanyak di daerah ini.”kata Agus.
Kegiatan ini turut dihadiri Ketua DPRD Kabupaten Pasangkayu, Kadis Pertanian, Camat Bambalamotu,Kepala Desa Pangiang, dan masyarakat Pangiang.
(adv)