Gubernur Sulbar Serahkan LKPJ ke DPRD, Ada Silpa Rp.129 Milyar

- Jurnalis

Selasa, 25 Juni 2019 - 13:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SULBARPEDIA.COM, – Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) diwakili Sekretaris Daerah Prov. Sulbar Muh.Idris menyerahkan ranperda pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Sulbar tahun 2018. Penyerahan itu berlansung pada Selasa, 25 Juni dalam Rapat Paripurna Dewan di gedung DPRD Sulbar, jalan Almalik Pattana Endeng , Rangas Mamuju.

Rapat paripurna itu dipimpin wakil ketua DPRD Sulbar Harun, sementara 3 pimpinan DPRD Sulbar lainnya berhalangan hadir karena dinas luar (DL). Deretan kursi kosong terlihat menghiasi ruang paripurna lantai 4 gedubg DPRD Sulbar. Hanya 9 anggota DPRD Sulbar yang terlihat hadir.

Dalam pidatonya Sekprov. Sulbar Muh.Idris menjelaskan secara umum realisasi pendapatan dan belanja pada APBD Sulbar tahun 2018. Menurutnya APBD Sulbar tahun 2018 telah diaudit oleh Badan Pemeriksa Keungan (BPK) yang hasilnya memperoleh Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Idris menjelaskan realisasi baik pendapatan maupun belanja daerah semuanya terealiasi diatas 90 persen. Namun Ia mengakui bahwa tahun 2018 terdapat sisa lebih perhitungan anggaran (Silpa) sebesar 129 Milyar 340 juta rupiah.

“Silfanya agak besar karena Silfa tahun 2017 sebesar 41 M tidak terpakai di anggaran prubahan, terus terdapat sejumlah proyek yang putus kontrak dan kita memamg melakukan efesiensi anggaran.”kata Muh Idris dihadapan peserta sidang paripurna.

Idris mengatakan Silpa tersebut tersimpan pada kas daerah (Kasda) sebesar 128 milyar, kas bendara pengeluaran 38 juta kas bendahara penerimaan sebesar 820 juta rupiah.

Idris juga menambahkan pendapatan asli daerah (PAD) Sulbar juga terrealisasi sebesar 301 milyar dari total target sebesar 330 milyar atau sekitar 90,7 persen.

“kita berharap Ranperda ini dapat segera diselesaikan, sinerjitas antara DPRD dan Pemprov. harus terus terbangun.”jelasnya.

Ditempat yang sama wakil ketua DPRD Sulbar Harun mengatakan pihaknya akan berusaha maksimal melakukan rapat denganOPD  mitra komisi masing-masing , Ia juga meminta agar kepala OPD tidak diwakili dalam rapat komisi bersama anggota DPR.

” saya meminta kepada seluruh anggota DPRD Sulbar agar aktif membahas pertanggungjawaban gubernur pada rapat komisis nanti, semua fraksi agar segera menyusun laporannya.”kata politisi PAN itu.

 

(Lal)

 

 

Berita Terkait

Polresta Mamuju Dirikan 8 Posko Pengamanan Arus Mudik 2025
Dies Natalis Ke 71, Ketua DPD GMNl Sulbar Sebagai Intropeksi Organisasi
Gelar Buka Bersama, Arsal Aras Minta Dukungan Masyarakat Membangun Kab.Mamuju Tengah
Kurir di Sampaga Mamuju Tewas Usai Kena Egrek Sawit Saat Antar Paket
DPRD Mateng Rapat Paripurna Penyerahan Dokumen Awal RPJMD 2025-2029
Bupati Pasangkayu Serahkan LKPJ 2024 Dalam Rapat Paripurna DPRD
Terima Penghargaan HAM, Bupati Mateng: Kerjasama Seluruh Elemen Masyarakat
Wagub Sulbar Salim S Mengga: Mari Saling Membantu dan Fokus pada Kepentingan Rakyat

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 22:50 WIB

Wagub Sulbar Salim S Mengga: Mari Saling Membantu dan Fokus pada Kepentingan Rakyat

Sabtu, 22 Maret 2025 - 23:03 WIB

Safari Ramadan Pemprov Sulbar Ditutup di Mateng, SDK: “Kami Akan Terus Hadir”

Sabtu, 22 Maret 2025 - 23:00 WIB

Pemprov dan DPRD Sulbar Dukung Konten Kreator Ciptakan Konten Edukatif

Sabtu, 22 Maret 2025 - 22:55 WIB

HMI dan IKSAN Sulbar Gelar Seminar Kebangsaan, Diikuti Ratusan Pelajar SMA hingga Santri

Sabtu, 22 Maret 2025 - 22:35 WIB

SDK Tegaskan Komitmen Bangun Mateng: Jalan Topoyo-Tumbu-Patulana Mulai 2026

Rabu, 19 Maret 2025 - 23:08 WIB

DPRD Sulbar dan DPRD Polman Perkuat Sinergi dalam Penerapan Efisiensi Belanja Daerah

Minggu, 16 Maret 2025 - 11:58 WIB

Pemprov Sulbar dan Pemkab Mamuju Peringati Nuzulul Quran 1446 H di Masjid Raya Suada

Jumat, 14 Maret 2025 - 00:15 WIB

Safari Ramadan di Mamasa, Gubernur Sulbar Soroti Tantangan Pembangunan dan Komitmen Pemerintah

Berita Terbaru

Mamuju Tengah

DPRD Mateng Rapat Paripurna Penyerahan Dokumen Awal RPJMD 2025-2029

Selasa, 25 Mar 2025 - 21:22 WIB

x