Jaga Suara di TPS, Golkar Sulbar Gelar Training of Trainer Saksi

- Jurnalis

Minggu, 26 November 2023 - 17:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SULBARPEDIA.COM, – DPD Partai Golkar Prov.Sulbar melalui Badan Saksi Nasional (BSN) melakukan Training of Trainer (TOT) kepada puluhan pengurus BSN Partai Golkar ditingkat kabupaten. TOT ini dilakukan di hotel Grand Maleo Mamuju (Minggu, 26/11/23).

TOT BSN ini mengangkat tema “Jaga Pemilih, Jaga TPS dan Jaga Suara Pemilu 2024”.

Direktur Eksekutif BSN Partai Golkar Sulbar Usman Suhuriah dalam sambutannya mengatakan TOT ini dilaksanakan sebagai bukti dan bentuk keseriusan Partai Golkar Sulbar untuk meraih kemenangan pada pemilu 2024 mendatang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Usman menegaskan saksi merupakan ujung tombak dalam perjuangan politik untuk mendapatkan elektoral dan target yang telah ditentukan.

“Konsolidasi partai Golkar di Sulbar sudah cukup baik, terbukti dengan terbentuknya BSN disetiap kabupaten. Kunci kemenangan adalah saksi, makanya saksi Partai Golkar harus mampu menjaga pemilih, menjaga TPS dan menjaga suara.”kata wakil ketua DPRD Sulbar ini.

Ketua Harian DPD Partai Golkar Sulbar Irwan S.P Pababari saat menyampaikan sambutan

Training of Trainer ini kata Usman, diharapkan mampu melahirkan saksi yang berkwalitas yang dapat mengamankan suara dan pemilih partai Golkar sehingga Golkar Sulbar dapat meraih kemenangan pada Pemilu 2024.

Sementara itu, ketua harian DPD Partai Golkar Sulbar Irwan Satya Putra Pababari mengucapkan selamat kepada pengurus BSNPG di tingkat kabupaten yang telah resmi menerima Surat Keputusan (SK).

Mantan wakil bupati Mamuju ini menegaskan TOT ini dilakukan untuk melahirkan para saksi yang militan serta memiliki kemampuan menjaga pemilih dan suara partai Golkar di TPS.

“TOT ini diharapkan menjadi pengetahuan baru bagi BSN yang ada di Sulbar, sehingga para saksi menjadi lebih bisa menjaga suara dan pemilih yang ada di TPS. BSN ini adalah ujung tombok untuk kemenangan Golkar, makanya BSN kita harus militan.”terangnya.

Selain itu, Irwan menambahkan BSN Partai Golkar juga memiliki tugas untuk membantu partisipasi pemilih dan ikut memastikan pelaksanaan pemilu dapat berjalan jujur dan adil (Jurdil) sesuai amanah dan peraturan perundang-undangan.

“Untuk memantapkan misi itu BSN TPS kita harus memiliki skil dan keahlian khusus, tugasnya sederhana jaga pemilih, jaga TPS dan jaga suara. Kalau ini bekerja maksimal InshaAllah suara Golkar akan aman dan InshaAlllah Golkar akan keluar sebagai pemenang.”tutupnya.

Training of Trainer (TOT) BSN Partai Golkar Sulbar ini dihadiri <span;>Ketua harian Partai Golkar Sulbar sekaligus Kepala BSNPG Sulbar, Irwan Satya Putra Pababari, Ketua Bappilu Golkar Sulbar, Arwan Aras, Direktur Eksekutif BSNPG Sulbar, Usman Suhuriah, Sekretaris BSNPG Sulbar, Taufiq Agus, Direktur Rekruitmen dan Pengembangan BSNPG Pusat Nurmansyah dan para pengurus BSNP kabupaten se-Sulbar.

(Lal)

Berita Terkait

Daftar Bakal Calon Bupati/Wakil Bupati, Hasanuddin Sailon Lanjutkan Kiprah Juangnya
PAN Sulbar Kompak Dukung Zulkifli Hasan Jadi Ketum 3 Periode
Dapat Tugas Dari DPP Golkar, Asnuddin Sokong Siap Bertarung di Pilkada Majene
Raih 10 Kursi, Golkar Geser Demokrat Dari Posisi Ketua DPRD Sulbar
Kunci 1 Kursi DPR RI, Suara PDIP di Sulbar Tembus 127 Ribu, Agus Ambo Djiwa Melanggeng ke Senayan
PDIP Sulbar Klaim Perolehan Kursi DPRD di 3 Kabupaten Meningkat
Caleg DPR RI dari PDIP Kembali Dirugikan di Polman, Suara di TPS 2 Puccadi Berkurang
ORI Sulbar Besutan Asisten Prabowo Bersyukur Prabowo-Gibran Menang di Bumi Malaqbi

Berita Terkait

Selasa, 30 April 2024 - 11:15 WIB

Dinkes Sulbar Kolaborasi DPMD Gelar ‘Live Posyandu’ di Majene

Minggu, 28 April 2024 - 08:29 WIB

Pj Gubernur Zudan Arif Target Angka Stunting Sulbar Turun 10 Persen di 2024

Kamis, 25 April 2024 - 20:32 WIB

Kadinkes Sulbar Asran Masdy Ikuti Rakerkesnas 2024 di Jakarta

Rabu, 24 April 2024 - 17:49 WIB

Mobil Listrik dari Jokowi Tiba di SMKN 1 Rangas Mamuju, Dipakai Siswa Belajar Praktik

Rabu, 24 April 2024 - 06:14 WIB

Jokowi Tinjau RS Kondo Sapata, Kadinkes: Momentum Perbaikan-Peningkatan Layanan Kesehatan

Selasa, 23 April 2024 - 18:13 WIB

Jokowi Tinjau Pasar Tumpah Mamasa, Cek Harga dan Infrastruktur

Selasa, 23 April 2024 - 17:57 WIB

Besok, Kontraktor Akan Bayar Utang Proyek Rusun ASN Perkim Rp 1,3 Miliar

Selasa, 23 April 2024 - 17:29 WIB

Jokowi Resmikan Rekonstruksi 147 Bangunan Terdampak Gempa di Sulbar

Berita Terbaru

Advertorial

Dinkes Sulbar Kolaborasi DPMD Gelar ‘Live Posyandu’ di Majene

Selasa, 30 Apr 2024 - 11:15 WIB