Penegasan Bupati Sutinah ke 223 PPPK Nakes Usai Terima SK: Tak Boleh Pindah Tugas

- Jurnalis

Selasa, 13 Juni 2023 - 20:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SULBARPEDIA.COM,- Sebanyak 223 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tenaga kesehatan (Nakes) pemkab Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar) menerima SK pengangkatan. Para pegawai diminta tidak pindah tugas lantaran penempatannya sesuai formasi yang diajukan dalam proses rekrutmen.

Hal itu disampaikan Bupati Mamuju Sitti Sutinah Suhardi usai menyerahkan SK kepada 223 Nakes PPPK di Kantor Bupati Mamuju pada Senin (12/6/2023). Sutinah juga meminta agar Nakes fokus dan bertanggung jawab atas tugasnya.

(223 PPPK Nakes Pemkab Mamuju terima SK, foto: dok.ist)

“Jadi saya ingatkan sekali lagi, tidak perlu ada yang datang ke saya untuk minta pindah (tugas). Sebab pasti akan saya tolak,” kata Bupati perempuan pertama di Mamuju ini dihadapan para Nakes.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sutinah mengaku keinginan untuk melakukan rekrutmen PPPK setelah melihat masih terdapat sejumlah area pelayanan publik yang memang membutuhkan tenaga tambahan. Terutama pada sektor layanan dasar seperti kesehatan dan pendidikan.

“Sehingga meski harus merogoh anggaran yang cukup besar sebagai alokasi gaji tiap PPPK yang nilainya bahkan sampai ratusan milyar rupiah, namun pengangkatan PPPK tetap dilakukan demi menjamin masyarakat Mamuju senantiasa menerima pelayanan kesehatan yang lebih prima, sebagai salah satu upaya dalam mewujudkan visi Mamuju Keren,” imbuhnya.

Sebab itu dia mewanti agar para PPPK Nakes lebih bersemangat dalam bekerja. Sehingga mampu memenuhi harapan masyarakat.

(223 PPPK Nakes Pemkab Mamuju terima SK, foto: dok.ist)

Terpisah, salah seorang PPPK bernama Sulastri mengaku sangat berbahagia dan berterimakasih atas komitmen Bupati Mamuju yang telah mengangkat dirinya sebagai PPPK. Dia yang telah mengabdi puluhan tahun di Puskesmas Tapalang ini berjanji akan bekerja semaksimal mungkin untuk memberikan layanan pada tugasnya saat ini di Puskesmas Tapalang Barat.

“Terimakasih Ibu Bupati, kami sangat senang bisa diangkat jadi PPPK. Kami juga sangat mendukung kalau tidak boleh pindah-pindah tugas karena memang kami sudah melamar di formasi itu, kami berjanji akan bekerja lebih keras,” kata Sulastri.

Untuk diketahui, keseriusan Pemkab Mamuju dalam mengintervensi peningkatan layanan kesehatan telah terlihat sejak awal pemerintahan yang dipimpin Sutinah Suhardi, ditandai salah satunya melalui keberhasilan mewujudkan Unersal Helt Coverage (UHC) atau jaminan kesehatan semesta yang mengindikasi hampir tidak ada lagi masyarakat yang tidak mendapat layanan kesehatan gratis.

Ditambah penguatan sumber daya manusia melalui pengangkatan PPPK yang juga dinilai akan memegang peranan penting dalam mensukseskan harapan tersebut.

(adv/adm)

Berita Terkait

DPPKB Mamuju Tuntaskan Pelatihan Pelayanan Kontrasepsi Gelombang Pertama
Dinkes Catat 271 Calon Jemaah Haji Mamuju Sudah Divaksin Meningitis
Dinkes Sulbar Terima Kunjungan BPJS Kesehatan untuk Perkuat Sinergi dan Koordinasi
Dinas PPKB Mamuju Beri Pembekalan 20 Finalis Duta Genre, Ada Pelajar dan Mahasiswa
DPPKB Mamuju Ungkap Distribusi Alokon di 34 Faskes Capai 45% Selama Januari-Mei 2024
Dinkes Mamuju Gelar Rakor dan Evaluasi 12 Indikator SPM Bidang Kesehatan
Dinkes Evaluasi Disiplin Kerja Nakes Puskesmas Tapalang Pasca Sidak Bupati Mamuju
Kabid Komunikasi Rusli, Sebut 3 Program Kerja di Tahun 2024

Berita Terkait

Jumat, 17 Mei 2024 - 11:12 WIB

Mendagri Tito Lantik Bahtiar Baharuddin Jadi Pj Gubernur Sulbar Gantikan Prof Zudan

Senin, 13 Mei 2024 - 19:52 WIB

Pertamina Patra Niaga Sulawesi Pastikan Ketersediaan Avtur untuk Penerbangan Haji 2024

Senin, 6 Mei 2024 - 14:27 WIB

Pertamina Sulawesi Apresiasi Kinerja Agen Terbaik BBM Industri dan Distributor Petrochemical

Jumat, 19 April 2024 - 01:11 WIB

Presiden Jokowi Bakal Kunjungi 3 Kabupaten di Sulbar, Ini Agendanya

Kamis, 28 Maret 2024 - 16:06 WIB

Menteri PPPA RI Apresiasi Pertamina, Hadirkan Program Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Berkelanjutan melalui SAPD

Rabu, 20 Maret 2024 - 09:41 WIB

Berkah Ramadhan, Pertamina Sulawesi Tambah 16 Ribu Pasokan LPG 3 Kg di Sulbar

Sabtu, 16 Desember 2023 - 09:23 WIB

Pertamina Regional Sulawesi Jamin Ketersediaan BBM dan LPG Jelang Nataru

Jumat, 24 November 2023 - 13:00 WIB

Pertamina Sesuaikan Harga LPG Non Subsidi, Harga LPG 5,5 Kg di Sulbar Turun Enam Ribu Rupiah

Berita Terbaru