Hadiri Panen Bawang di Majene, Wamentan Siap Dukung Peningkatan Produksi Petani

- Jurnalis

Selasa, 31 Januari 2023 - 08:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SULBARPEDIA.COM, MAJENE- Wakil Menteri Pertanian RI, Harvick Hasnul Qolbi bersama Pj Gubernur Sulbar Akmal Malik, jajaran Forkopimda dan Pemerintah Kabupaten Majene hadir melakukan panen bawang merah di Desa Pamboborang Galung Paara 31 Januari 2023.

Pada acara itu, Wamen Harvick mengatakan, pemerintah melalui Kementan selalu hadir untuk mendukung kebutuhan pengembangan potensi petani.

“Kedepan semoga bisa dikembangkan lagi dan meningkatkan produksi petani,”kata Harvick kepada wartawan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia melihat, potensi bawang di Sulbar utamanya Majene sangat besar dan di beberapa sub sektor mengalami surplus.

“Di beberapa sektor akan lebih kita support lagi agar lebih maju lagi,”ucap Harvick.

Selain itu, saat ini pemerintah bergerak ke arah food estate, dan Sulbar juga berada bersebrangan dengan IKN sehingga peningkatan produksi harus terus dapat ditingkatkan.

Wamentan Harvick juga berjanji akan memberikan dukungan kepada para kelompok tani untuk meningkatkan produksi petani seperti alsintan, perbaikan jalan tani dan pembangunan embung.

Pj Gubernur Sulbar, Akmal Malik berharap potensi pertanian yang dimiliki Sulbar dapat menunjang kebutuhan pangan nasional dan IKN.

“Kita berharap Sulbar dapat menjadi lumbung pangan nasional,” tutup Akmal Malik.

Pada kegiatan itu Wamentan juga menyerahkan bantuan berupa bibit benih Saprodi untuk pertanaman kedelai seluas 2.000 ha, bantuan benih padi biofortifikasi untuk 750 ha, bibit jagung hibrida untuk 2000 ha. bantuan power tesher 2 unit, power thesher multiguna 4 unit.

(Adv/Lal)

 

Berita Terkait

Jokowi Tinjau Pasar Tumpah Mamasa, Cek Harga dan Infrastruktur
Lafkespri Sulbar Siap Layani Puskesmas dan Klinik yang Ingin Naik Status Akreditasi
Besok, Kontraktor Akan Bayar Utang Proyek Rusun ASN Perkim Rp 1,3 Miliar
Jokowi Resmikan Rekonstruksi 147 Bangunan Terdampak Gempa di Sulbar
Dinkes Sulbar Siapkan Mini ICU untuk Kebutuhan Medis Kunker Presiden Jokowi
3 Menteri Dampingi Kunjungan Kerja Presiden Jokowi di Sulbar
Subkon Proyek Rusun Perkim Geram-Tarik Barang gegara Pekerjaan Rp 1,3 M Tidak Dibayarkan
Polda Sulbar Kerahkan 1.083 Personel Amankan Kunjungan Jokowi

Berita Terkait

Jumat, 19 April 2024 - 16:07 WIB

3 Bulan Diresmikan, LSM LAMPA Soroti Bangunan PKM Salupangkang yang Retak

Jumat, 19 April 2024 - 12:30 WIB

Pemkab Mateng Tinjau Kerusakan Puskesmas Salupangkang

Jumat, 5 April 2024 - 20:19 WIB

Bupati Mateng Aras Tammauni Serahkan SK PPPK Guru dan Tenaga Kesehatan 2023

Jumat, 5 April 2024 - 17:00 WIB

Sekda Mateng: Mari Menyambut Idul Fitri Tanpa Gratifikasi

Senin, 1 April 2024 - 17:34 WIB

Pemda Mateng Gelar Musrenbang RPJPD 2025-2045

Senin, 1 April 2024 - 10:39 WIB

Ramadhan Berkah, Pengurus KKLR Mateng Bagi 300 Takjil ke Penggguna Jalan

Rabu, 27 Maret 2024 - 16:57 WIB

Memperkuat Sinergi dengan Pemerintah, Kapolres Mateng Safari Ramadan dan Buka Bersama

Rabu, 27 Maret 2024 - 08:40 WIB

Pemda Mateng Bersama Dispora Sulbar Gelar Rapat Persiapan Pelaksanaan Popda lX 2024

Berita Terbaru